Polres Tabanan Lakukan Pengecekan Serta Peninjauan untuk Vaksin PMK dan APD

16 Juli 2022, 15:09 WIB
Polres Tabanan lakukan pengecekan terhadap vaksin PMK dan APD untuk hewan ternak. /dok. Polres Tabanan

RINGTIMES BALI – Sebagai upaya untuk mencegah penyebaran Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di Kabupaten Tabanan, Polres Tabanan melakukan pengecekan vaksin PMK dan Alat Pelindung Diri (APD) pada Dinas Pertanian bidang peternakan dan kesehatan hewan Kabupaten Tabanan.

Pengecekan tersebut dilakukan oleh Kabag Ops Polres Tabanan didampingi Kasat Binmas Polres Tabanan, pada Jumat, 15 Juli 2022 pukul 9.00 Wita.

Dalam pengecekan vaksin dan APD ini, Polres Tabanan juga ditemani oleh Satuan Tugas (Satgas) PMK Kabupaten Tabanan.

Baca Juga: TP PKK Badung Bakti Sosial dan Sembahyang Bersama di Pura Dhang Kahyangan Gunung Payung

Sehabis melakukan pengecekan, kegiatan lalu dilanjutkan dengan peninjauan ternak sapi di Banjar Sema, Desa Kediri Kabupaten Tabanan.

Kabag Ops Polres Tabanan Kompol I Nyoman Sukadana, S.H., M.H., yang didampingi Kasat Binmas Polres Tabanan dan satgas PMK Kabupaten Tabanan mengatakan bahwa, pengecekan vaksin dan APD ini dilakukan untuk memastikan ketersediaan vaksin serta APD untuk vaksinator.

Karena untuk diketahui, personil tenaga kesehatan TNI – POLRI telah diberikan pelatihan untuk melakukan vaksinasi terhadap ternak oleh disntan bidang peternakan dan kesehatan hewan Kabupaten Tabanan.

Baca Juga: Wakil Bupati Badung Beri Dukungan Event Pencak Silat Bali Open Competition

Kabag Ops Polres Tabanan yang didampingi Sekretaris Dinas Pertanian Kabupaten Tabanan Ir I Made Sueta M.M, mengatakan dari hasil pengecekan terdapat APD dan disinfektan PMK bantuan BPBD Provinsi Bali.

APD PMK 1400 paket, disinfektan PMK 1 liter 1200 botol, dan sprayer 9 unit.

Sedangkan, jumlah vaksin PMK yang tersedia di Kantor Dinas Pertanian Kabupaten Tabanan sebanyak 5000 Dosis (5 Box) dengan rincian 1 Box berisi 10 Botol (100 Dosis) yang diterima dari Dinas Petanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali.

Sekretaris Dinas Pertanian Kabupaten Tabanan Ir I Made Sueta M.M mengatakan bahwa rincian vaksin dan APD PMK yang sudah di bagikan kepada UPTD Puskeswan sebagai berikut.

Baca Juga: K3S Denpasar Berikan Bantuan Kursi Roda Serta Perlengkapan Prokes kepada Disabilitas dan Lansia

1. UPTD Puskeswan I (membawahi Baturiti, Penebel Marga)

- Vaksin PMK: 2000 Dosis

- Noodle / jarum: 100 Pcs

- Spuite: 15 Pcs

- APD: 350 Paket

- Disinfektan: 300 Botol

- Sprayer: 3 Unit

- Handsanitizer: 350 Botol

Baca Juga: Dua Pengemudi Alami Kecelakaan di Jalan Wr Supratman Kesiman, Denpasar Timur

2. UPTD Puskeswan II (membawahi Kediri, Kediri, Kerambitan)

- Vaksin PMK: 1000 Dosis

- Noodle / jarum: 100 Pcs

- Spuite: 15 Pcs

- APD: 350 Paket

- Disinfektan: 300 Botol

- Sprayer: 3 Unit

- Handsanitizer: 350 Botol

Baca Juga: DLHK Kota Denpasar Laksanakan Kegiatan Penanganan Terhadap Sampah Kiriman di Kawasan Pantai Sanur

3. UPTD Puskeswan III (membawahi wilayah Seltim, Selemadeg, Selbar, Pupuan)

- Vaksin PMK: 1000 Dosis

- Noodle / jarum: 100 Pcs

- Spuite: 15 Pcs

- APD: 350 Paket

- Disinfektan: 300 Botol

- Sprayer: 3 Unit

- Handsanitizer: 350 Botol

Baca Juga: Jalin Silaturahmi, Kapolresta Denpasar Terima Audensi Pengurus KBPP Polri Resor Sukoharjo

4. UPTD Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Kepala UPTD drh. Kristina

- APD: 100 Paket

- Disinfektan: 100 Botol

- Sprayer: 1 Unit

- Handsanitizer: 100 Botol

Itulah rincian vaksin dan APD yang sudah di bagikan kepada UPTD Puskeswan.***

 

Editor: Annisa Fadilla

Tags

Terkini

Terpopuler