Pemkot Denpasar Bersama Dekopin Laksanakan Kegiatan Penghijauan Sejuta Mangrove di Sanur

- 16 Juli 2022, 07:20 WIB
Pemkot Denpasar bekerja sama dengan Dekopin melaksanakan kegiatanPenghijauan Sejuta Mangrove di Muntig Siokan, Sanur Kauh, Denpasar, Bali.
Pemkot Denpasar bekerja sama dengan Dekopin melaksanakan kegiatanPenghijauan Sejuta Mangrove di Muntig Siokan, Sanur Kauh, Denpasar, Bali. /Tangkapan layar/Instagram/@joyful.denpasar

RINGTIMES BALI – Pemerintah Kota Denpasar bekerja sama dengan Dewan Koperasi Indonesia melaksanakan kegiatan Penghijauan Sejuta Mangrove di Muntig Siokan, Sanur Kauh, Denpasar, Bali.

Dalam rangka, peringatan Hari Koperasi Nasional ke-75, kegiatan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kota Denpasar dan Dewan Koperasi Indonesia tersebut berlangsung pada hari Kamis, 13 Juli 2022.

Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh IGN. Jaya Negara selaku Walikota Denpasar dan I Gusti Ayu Bintang Darmawati selaku Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia.

Baca Juga: Gubernur Bali Wayan Koster Raih Penghargaan Pembina Koperasi Terbaik dari Dekopin  

Selain itu, turut hadir juga Sri Untari Bisowarno selaku Ketua Umum Dewan Koperasi Indonesia, Ny. Sagung Antari Jaya Negara selaku Ketua TP PKK Kota Denpasar, yang pada kesempatan tersebut ikut melaksanakan kegiatan penanaman pohon mangrove secara simbolis.

IGN. Jaya Negara selaku Walikota Denpasar mengatakan, pada tanggal, 12 Juli 2022, Gerakan Koperasi Indonesia merayakan hari jadinya yang ke-75, dikutip dari akun instagram @joyful.denpasar.

Usia yang menandakan kematangan dalam berorganisasi dan kemampuan menjawab berbagai tantangan perkembangan zaman.

Baca Juga: 400 Peserta MPLS SMK Wira Harapan Dalung Turun ke Pantai, Giatkan Bersih-bersih di Pantai Batu Bolong Canggu

Proses pembangunan koperasi diharapkan dilaksanakan secara berkesinambungan, agar koperasi dapat tumbuh sejajar dengan badan usaha lain, memiliki sensitifitas tinggi dalam pengembangan usaha, dan diminati oleh generasi muda.***

Halaman:

Editor: Sevie Safitri Rosalina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x