20 Kios Pasar Lelateng Jembrana Bali Ludes Dilahap Si Jago Merah, Kerugian Capai Miliaran Rupiah

- 5 Februari 2023, 19:50 WIB
Ilustrasi kebakaran di Pasar Lelateng.
Ilustrasi kebakaran di Pasar Lelateng. /PIXABAY/fish96

RINGTIMES BALI - Sebanyak 20 kios pedagang Pasar Lelateng di Kabupaten Jembrana Bali ludes terbakar setelah dilahap si jago merah hingga kerugian mencapai miliaran rupiah.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Pasar Lelateng I Ketut Suprapta dimana api melahap pasar milik desa setempat yang terletak di blok A dan B pada Sabtu malam.

"Untuk blok A dan B rata-rata ditempati pedagang sembako. Ada sekitaran 20 kios yang habis terbakar" kata Kepala Pasar Lelateng I Ketut Suprapta yang dikutip dari laman Antaranews pada Minggu 5 Februari 2023.

Hingga Minggu pagi tadi berdasarkan informasi yang dikumpulkan, kerugian akibat kebakaran 20 kios pedagang yang terjadi di Pasar Lelateng, Kabupaten Jembrana tersebut benar mencapai miliaran rupiah.

Kerugian Kebakaran di Pasar Lelateng

Ilustrasi Kebakaran
Ilustrasi Kebakaran PIXABAY/Miju

Ketut mengatakan, ia awalnya mendapatkan informasi pasar yang berlokasi di Kelurahan Lelateng Kecamatan Negara tersebut terbakar setelah dihubungi petugas lembaga perkreditan desa setempat.

Baca Juga: Lomba MTQ Meriahkan Ulang Tahun Kecamatan Setu, Walikota Tangsel: Menuju Insan yang Tangguh

Kebakaran itu pertama kali diketahui oleh penjaga pasar bernama I Ketut Teduh saat dirinya sedang berkeliling mengecek keamanan. Ia melihat api disertai asap di kios Ketut Kartama sekitar pukul 20.30 WITA. Ia pun berteriak minta tolong sebab asap semakin tebal.

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x