Simak, Manfaat Telur Puyuh untuk Jantung dan Menunda Penuaan Dini

- 11 Desember 2020, 14:21 WIB
Simak, manfaat telur puyuh untuk jantung dan menunda penuaan dini.
Simak, manfaat telur puyuh untuk jantung dan menunda penuaan dini. /Pixabay

Telur puyuh memiliki tingkat vitamin A dan vitamin C yang signifikan sehingga dapat mencegah timbulnya banyak penyakit kronis dan meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.

5. Mengobati alergi dan peradangan

Kandungan ovomukoid yang terkandung dalam telur ini merupakan jenis protein ini bertindak sebagai komponen anti alergi alami. Kondisi lain seperti peradangan, hidung tersumbat, atau gejala reaksi alergi lainnya dapat diatasi dengan mengonsumsi telur ini.

6. Meningkatkan metabolisme

Telur ini memiliki kandungan vitamin B di dalamnya yang dapat meningkatkan aktivitas metabolisme di seluruh tubuh yaitu dengan meningkatkan fungsi hormonal dan enzimatik.

Baca Juga: Gampang Move On, 4 Zodiak Ini Tak Masalah Jika Putus Cinta

7. Meningkatkan kekebalan

Telur puyuh dapat meningkatkan sistem kekebalan. Manfaatnya yaitu dapat membersihkan darah dari racun dan logam berat, meningkatkan kemurnian darah, meningkatkan daya ingat dan meningkatkan aktivitas otak.

8. Meningkatkan kadar hemoglobin dalam darah

Di sisi lain, kandungan zat besi yang tinggi dalam telur puyuh dapat membantu sebagian besar penderita anemia. Dengan demikian, memakannya secara teratur dapat meningkatkan kadar hemoglobin.

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Boldsky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x