10 Makanan Terkait Kanker Payudara, ada yang Harus Dimakan dan Dihindari

- 28 November 2020, 14:32 WIB
Kanker Payudara: Daftar 10 Makanan yang Harus Dimakan Dan Dihindari
Kanker Payudara: Daftar 10 Makanan yang Harus Dimakan Dan Dihindari /Shafira FS/Pexels

RINGTIMES BALI - Kanker payudara adalah salah satu kanker paling umum di kalangan wanita di seluruh dunia. Jenis kanker ini adalah kanker yang paling sering didiagnosis di antara wanita di 140 dari 184 negara.

Seperti yang diketahui bahwa kanker merupakan penyakit berbahaya yang terjadi akibat pertumbuhan yang cepat dan perbanyakan sel kanker abnormal di dalam tubuh. Pertumbuhan itu akan berubah menjadi benjolan dan tumor.

Begitupun dengan kanker payudara, sesuai namanya jenis kanker ini menyerang pada bagian payudara seseorang. Biasanya terbentuk di kelenjar susu ataupun jaringan ikat di dalam payudara.

 Baca Juga: Konsumsi Vitamin D Terbukti Kurangi Risiko Kanker Payudara

Penyebabnya bisa dari banyak faktor seperti usia, riwayat keluarga, jenis kelamin, genetika, merokok, berat badan dan pola makan meningkatkan risiko kanker payudara.

Menurut sebuah penelitian, diet sehat dapat berpengarh baik atas 35% dari semua kasus kanker. Pola makan yang bergizi dapat memainkan peran penting dalam meningkatkan dan menurunkan risiko kanker payudara.

Penelitian lainnya mengaitkan pola makan lain seperti diet Mediterania dengan penurunan risiko kanker payudara.

Baca Juga: Ampuh Atasi Masalah Jantung dan Kanker, Cobalah Mengonsumsi Jahe

Dilansir dari Boldsky, American Cancer Society merekomendasikan untuk makan lebih banyak buah dan sayuran, biji-bijian, dan produk susu dan mengurangi daging merah, alkohol, dan permen.

Berikut 5 jenis makanan yang baik dikonsumsi untuk mencegah risiko kanker payudara diantaranya,

  1. Buah-buahan

Buah-buahan seperti berry, stroberi, blueberry, dan raspberry hitam memiliki kandungan antioksidan termasuk flavonoid, antosianin, maupun polifenol yang tinggi yang menunjukkan sifat anti kanker.

Baca Juga: Kenali Penyebab Perut Buncit, Bisa Jadi Ciri Kanker Hati 

Hal tersebut telah terbukti dapat melindungi dari kerusakan sel, serta perkembangan dan penyebaran sel kanker

Menurut penelitian, buah beri mengandung fitokimia yang dikaitkan dengan perkembangan kanker payudara. Dengan mengonsumsi satu cangkir buah beri setiap hari untuk mengurangi risiko kanker payudara.

Penelitian lainnya juga menemukan bahwa polifenol yang ada dalam buah plum dan persik dapat mencegah sel kanker payudara berkembang dan berkembang biak.

 Baca Juga: Ciri-ciri Orang Mengidap Kanker Paru-paru, Begini Cara Pencegahannya

Melansir dari laman Healtline, dalam penelitian yang dilakukan pada 75.929 wanita khususnya, menunjukkan bahwa mengonsumsi asupan buah berry yang lebih tinggi, blueberry pada khususnya dapat menurunkan risiko kanker payudara.

  1. Sayuran

Sayuran seperti kangkung, brokoli, bayam, bit hijau, kembang kol, dan kubis kaya akan serat makanan dan antioksidan seperti vitamin C, vitamin E, dan vitamin K yang dapat membantu mencegah risiko kanker payudara.

Selain itu, sayuran ini mengandung glukosinolat, sejenis bahan kimia yang dikatakan memiliki sifat anti-karsinogenik yang dapat mencegah pembentukan sel kanker .

 Baca Juga: Harapan Hidup Penderita Kanker Paru-paru, Terutama Bagi Perokok Aktif

Sayuran lainnya yaitu sayuran berwarna oranye seperti wortel, ubi jalar dan melon mengandung senyawa kuat yang disebut karotenoid. Karotenoid ini dapat menurunkan risiko kanker payudara menurut penelitian yang diterbitkan dalam American Journal of Clinical Nutrition.

Hal ini juga ditunjukkan penelitian yang dilakukan lebih dari 7.000 orang bahwa wanita dengan tingkat karotenoid yang lebih tinggi memiliki risiko kanker payudara yang lebih rendah secara signifikan, dibandingkan dengan wanita dengan tingkat yang lebih rendah. Dilansir dari Healthline.

  1. Biji-bijian

Makanan gandum utuh seperti beras merah, oatmeal, jagung, barley, dan farro mengandung polifenol dan nutrisi lain dalam jumlah yang baik seperti magnesium, protein, dan serat. Semuanya memiliki peran penting dalam mengelola risiko kanker payudara.

Baca Juga: 8 Faktor Risiko Kanker Paru-paru, Merokok Faktor Utamanya 

  1. Asam lemak

Asupan asam lemak omega 3 yang tinggi dapat menurunkan risiko kanker payudara dibandingkan dengan orang yang memiliki asupan asam lemak yang rendah.

Asam lemak omega 3 ditemukan pada ikan air dingin, minyak zaitun, biji-bijian, kacang-kacangan dan alpukat.

  1. Bumbu rempah-rempah

Bumbu dapur rempah seperti kunyit, cabai segar dan cabai merah dapat mencegah pertumbuhan sel kanker payudara. Kunyit mengandung senyawa kuat yang disebut kurkumin yang memiliki sifat anti-inflamasi dan antioksidan yang menghambat perkembangan sel kanker payudara.

Baca Juga: Atasi Kanker dan Jantung Berikut Manfaat Alpukat Bagi Kesehatan

Selain itu, dalam penelitian, cabai mengandung capsaicin yang dapat mencegah pertumbuhan dan penyebaran sel kanker payudara ganas.

Selain makanan yang baik untuk dikonsumsi, terdapat 5 jenis makanan yang harus dihindari untuk mencegah risiko kanker payudara diantaranya,

  1. Alkohol

Dengan mengkonsumsi alkohol dalam jumlah sedang telah dikaitkan dengan 30-50% peningkatan risiko kanker payudara.

 Baca Juga: 7 Tips Jitu Mengatasi Kecemasan Saat Hamil, Simak Caranya

Menurut Breast Cancer Foundation, wanita yang minum tiga minuman beralkohol seminggu 15% lebih mungkin terkena kanker payudara dibandingkan wanita yang tidak minum.

  1. Lemak trans

Lemak trans adalah jenis lemak yang terdapat dalam makanan olahan dan kemasan seperti gorengan, donat, kue kering, dan kerupuk. Menurut penelitian, lemak trans dapat berpengaruh terhadap peningkatan risiko kanker payudara.

  1. Daging merah

Menurut penelitian, wanita pasca menopause yang mengonsumsi daging merah dalam jumlah tinggi dikatakan menderita kanker payudara dibandingkan dengan wanita pra-menopause. Dengan mengurangi konsumsi daging merah dapat menurunkan risiko kanker payudara.

 Baca Juga: Diego Maradona Meninggal Karena Henti Jantung Bukan Serangan Jantung, Simak Bedanya

  1. Minuman manis

Peningkatan konsumsi minuman manis dapat menyebabkan peningkatan risiko kanker. Disebutkan dalam penelitian bahwa minum 100 ml minuman manis per hari dapat meningkatkan risiko kanker payudara sebesar 22%.

  1. Rokok

Kandungan rokok yang cenderung terkenal berbahaya, tidak hanya berisiko bagi paru-paru, melainkan juga berisiko menyebabkan kanker payudara.

Perokok aktif maupun perokok pasif (terkena paparan asap rokok) dapat menyebabkan timbulnya kanker pada payudara. Bahkan perokok pasif akan lebih rentan terkena kanker tersebut apabila sering terpapar asap rokok.

 Baca Juga: Diego Armando Maradona Meninggal Akibat Henti Jantung, Begini Gejalanya

Dengan demikian, 10 makanan yang terdiri dari lima makanan yang dikonsumsi dan harus dihindari yang dapat menurunkan risiko kanker payudara bagi wanita khususnya dan pria.

Tips yang dapat membantu mengurangi risiko kanker payudara yaitu memilih produk susu tanpa lemak, makanan yang panggang daripada makanan yang digoreng, makan-makanan yang rendah kalori, hindari makanan asin dan asap, serta makanlah buah dan sayuran organik.***

Editor: Dian Effendi

Sumber: Boldsky Healthline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x