7 Tanda Mengonsumsi Kopi Berlebihan, Salah Satunya Diare

16 Februari 2021, 21:45 WIB
Ilustrasi seorang perempuan yang sedang menikmati kopi di sore hari /Stokpic

RINGTIMES BALI - Kopi menjadi salah satu minuman yang digemari banyak orang. Rasanya yang khas membuat orang menyukainya.

Kopi bisa dinikmati kapan pun, baik saat pagi ataupun malam hari, membuatnya menjadi minuman yang mudah Anda temui.

Akan tetapi, terlalu sering mengonsumsi kopi dapat memberikan dampak negatif bagi tubuh.

Dilansir Ringtimes Bali dari thehealthy, terdapat 7 tanda bahwa Anda terlalu banyak minum kopi, diantaranya:

Baca Juga: 3 Minuman Terburuk Pemicu Penyakit Asam Lambung, Salah Satunya Kopi

1. Merasa Cemas

Terlalu banyak mengonsumsi kopi dapat meningkatkan kecemasan seseorang. Hal ini terlihat dari Anda yang tidak dapat tidur dengan nyenyak.

Studi Psychosomatic Medicine tahun 1990 menemukan bahwa, kafein atau plasebo dapat menyebabkan tekanan darah lebih tinggi dan meningkatkan stres dua kali lipat.

Saat Anda merasa cemas berlebihan, dapat menjadi tanda Anda terlalu banyak mengonsumsi kopi.

Baca Juga: Kenali 9 Tanda Orang Cerdas, Salah Satunya Mudah Cemas

2. Sakit Perut

Pada tahun 2017, ilmuwan Eropa menemukan bahwa kopi mengandung senyawa yang dapat merangsang sekresi asam lambung oleh sel perut.

Semakin banyak Anda mengonsumsi kopi, maka sekresi asam lambung akan meningkat dan memicu rasa sakit pada perut Anda.

Baca Juga: Kenali 6 Mitos Kopi yang Dapat Mempengaruhi Kesehatan, Salah Satunya Kolestrol

3. Jantung Berdebar-debar

Jantung yang berdetak terlalu kencang dapat disebabkan oleh kafein yang terkandung di dalam kopi.

Dalam beberapa kejadian, jantung yang berdebar kencang dapat menimbulkan pusing.l

Jurnal Frontiers in Psychiatry tahun 2017 merekomendasikan kepada pasien yang mengalami jantung berdebar yang berlebihan, untuk berhenti mengonsumsi kafein.

Baca Juga: 8 Manfaat Kopi yang Jarang Diketahui, Salah Satunya Mencerahkan Kulit

4. Diare

International Foundation for Gastrointestinal Disorders menemukan bahwa minum kopi dua hingga tiga cangkir kopi dalam sehari dapat memicu diare.

Saat diare menjadi kronis, disarankan untuk berhenti mengonsumsi kafein secara bertahap.

5. Insomnia

Kopi dapat merusak siklus tidur Anda. Sulit tidur di malam hari terjadi karena stimulan pada kopi yang membuat Anda terjaga.

Baca Juga: Kenali 6 Jenis Insomnia yang Jarang Diketahui Banyak Orang

Menurut American Academy of Sleep Medicine, kopi memberikan pengaruh selama 5 jam. Sehingga disarankan untuk tidak meminum kopi sebelum waktunya tidur.

6. Mudah Gugup

Saat Anda merasa lebih waspada dan gugup, dapat menjadi tanda Anda terlalu banyak konsumsi kafein.

Kafein dalam kopi dapat mempercepat sistem saraf pusat Anda, yang menyebabkan kegelisahan.

Baca Juga: Berhenti Minum Kopi, Simak 10 Hal yang Akan Terjadi pada Tubuh, Salah Satunya Sakit Kepala

7. Sakit Kepala

Kafein dalam kadar sedang dapat meredakan sakit kepala.

Namun, apabila Anda mengonsumsi 500 mg kafein setiap hari atau lima cangkir kopi, maka dapat memberi efek sakit kepala dan kelelahan. Hal ini disampaikan oleh Johns Hopkins.

Apabila Anda mengalaminya, alangkah baiknya untuk mengurangi konsumsi kopi.***

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Thehealthy

Tags

Terkini

Terpopuler