Wabup Suiasa Ikuti Rakornas Pengawasan Intern Pemerintah Tahun 2023 Secara Virtual

- 14 Juni 2023, 18:00 WIB
Wabup Ketut Suiasa didampingi oleh Inspektur Luh Suryaniti menghadiri Rakornas Pengawasan Intern Pemerintah Tahun 2023 secara virtual di Rumah Jabatan Wakil Bupati, Puspem Badung, Rabu (14/6).
Wabup Ketut Suiasa didampingi oleh Inspektur Luh Suryaniti menghadiri Rakornas Pengawasan Intern Pemerintah Tahun 2023 secara virtual di Rumah Jabatan Wakil Bupati, Puspem Badung, Rabu (14/6). /Dok Humas Badung

 

RINGTIMES BALI - Wakil Bupati Badung I Ketut Suiasa didampingi oleh Inspektur Luh Suryaniti menghadiri Rakornas Pengawasan Intern Pemerintah Tahun 2023 secara virtual bertempat di Rumah Jabatan Wakil Bupati, Puspem Badung, Rabu (14/6).

Rakor dengan tema "Kawal Produktivitas Untuk Transformasi Ekonomi" ini dibuka langsung Presiden Republik Indonesia Joko Widodo dan diikuti Panglima TNI Yudo Margono, Kapolri Listyo Sigit Prabowo.

Kepala BPK Isma Yatun, Kepala BPKP Muhammad Yusuf Ateh, Ketua KPK Firli Bahuri, para Menteri Kabinet Indonesia Maju, Jaksa Agung Burhanuddin, Gubernur seluruh Indonesia, Bupati/Walikota seluruh Indonesia serta para undangan.

Dalam arahannya, Presiden Joko Widodo berterima kasih kepada BPKP beserta seluruh jajaran yang sudah bekerja keras dalam menjaga tata kelola pemerintahan sehingga bisa lebih efektif dan lebih efisien.

Dijelaskan bahwa saat ini pemerintah berupaya fokus melakukan peningkatan produktivitas utamanya menuju ke Indonesia Emas Tahun 2045, bukan barang yang mudah, angkanya sudah ada tetapi tantangannya juga tidak tampak.

Baca Juga: Wabup Suiasa Terima Audiensi Dirkamsel Korlantas Polri, Terkait Pengembangan Smart City Bali

Diketahui saat ini situasi global tidak mendukung dan situasi ekonomi dunia juga tidak mendukung, menunjukan bahwa situasi dunia sekarang ini betul-betul pada situasi yang sangat sulit oleh sebab itu setiap rupiah yang dibelanjakan dari APBN.

APBD yang ada di BUMN semuanya harus produktif karena pendapatan sangat sulit baik itu dari pajak PBB, Loyalty.

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x