Program Spice Up The World di Bandara I Gusti Ngurah Rai Promosikan Bumbu Masakan Indonesia

- 18 Agustus 2022, 19:50 WIB
Petugas menyajikan makanan khas Indonesia kepada calon penumpang pesawat rute internasional di stan kegiatan Indonesia Spice Up The World di Terminal Keberangkatan Internasional Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Rabu, 17 Agustus 2022
Petugas menyajikan makanan khas Indonesia kepada calon penumpang pesawat rute internasional di stan kegiatan Indonesia Spice Up The World di Terminal Keberangkatan Internasional Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Rabu, 17 Agustus 2022 /ANTARA/Naufal Fikri Yusuf

RINGTIMES BALI – Program lintas kementerian/lembaga Indonesia Spice Up The World (ISUTW) yang diselenggarakan di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, mempromosikan produk bumbu masakan dan kuliner khas Indonesia kepada wisman.

Indonesia Spice Up The World ini akan diperkenalkan ke internasional, khususnya Bali di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali, yang merupakan gerbangnya dari Indonesia untuk memperkenalkan kuliner Indonesia.

Hal tersebut diungkapkan Deputi Bidang Produk Wisata dan Penyelenggara Kegiatan Kemenparekraf Rizki Handayani terkait program Indonesia Spice Up The World.

Baca Juga: Peringati HUT Kemerdekaan RI ke 77, Ratusan Warga Ikuti Parade Seni di Ubud, Gianyar

Kegiatan ISUTW diselenggarakan di kawasan Food Galeria Terminal Internasional Bandara Bali dengan menyasar para calon penumpang pesawat yang akan terbang meninggalkan Bali.

Pada pelaksanaan kegiatan, ada 5 menu makanan khas Indonesia, yaitu sate ayam, rendang daging, nasi goreng, soto ayam, dan gado-gado ditawarkan dan dijual kepada calon penumpang yang akan lepas landas.

Tiap pembelian makanan juga akan memperoleh paket berisikan produk bumbu aneka kuliner Indonesia.

Baca Juga: Maraknya Kasus Kejahatan di Jalanan, Polsek Kuta Utara Gencarkan Patroli di Kawasan Obyek Wisata

“Tepat sekali di terminal keberangkatan karena memang kami mengharapkan ini merupakan pengalaman terakhir mereka jadi sebelum mereka meninggalkan Indonesia kenangannya bagus,” ucap Rizki Handayani dikutip dari Antara.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x