Sekda Kabupaten Buleleng Dorong Kolaborasi Perangkat Daerah

29 Juli 2022, 17:00 WIB
Sekda Kabupaten Buleleng dorong kolaborasi pemerintah daerah setempat saat Apel Krida di Taman Kota pada Jumat, 29 Juli 2022 /Dok. Pemerintah Kabupaten Buleleng

 

RINGTIMES BALI - Seluruh elemen perangkat daerah di Pemerintah Kabupaten Buleleng diminta agar tetap menjaga persatuan dan bisa saling menguatkan satu sama lainnya.

Arahan tersebut disampaikan oleh Sekda Buleleng Gede Suyasa ketika memimpin Apel Krida bertempat di Taman Kota Buleleng pada Jumat, 29 Juli 2022.

Sekda Suyasa mengucapkan rasa terimakasihnya kepada seluruh perangkat daerah lingkup Pemkab Buleleng yang telah bekerja keras dan tetap saling berkolaborasi.

Baca Juga: Jelang HKGB ke-70, Ketua Bhayangkari Badung Bagikan 2 Ton Beras kepada Anggota

Atas kerjasama tersebut, dapat membuat kondisi pemerintahan masih sangat baik meskipun pada masa pemerintahan kepala daerah yang tinggal hitungan bulan lagi. Ia juga mengajak bersama-sama membuka diri dalam mencari solusi di setiap permasalahan.

Ia menambahkan, hari ini akan diadakan lanjutan Sidang Paripurna yang menetapkan LKPJ Tahun 2021 Bupati Buleleng sesuai rekomendasi DPRD Buleleng agar dapat menjadi perhatian khusus seluruh perangkat daerah setempat.

Ia menyampaikan, semua rekomendasi harus dicermati bersama sehingga dapat ditindak lanjuti dan dapat menjadi bahan perbaikan ke depannya.

Baca Juga: Bupati Buleleng Sampaikan Pendapat Akhir Terkait Ranperda APBD TA 2021

Di kesempatan yang sama, Sekda Suyasa mengucapkan rasa terimakasihnya kepada Satgas PMK Kabupaten Buleleng yang sudah bekerja keras berjuang selama 3 minggu terakhir dan berhasil sehingga tercapainya Buleleng 0 kasus PMK.

"Oleh karena itu mari kita jaga bersama-sama terkait pencegahan agar tidak terdapat kasus baru," katanya.

Di akhir, Sekda Suyasa tetap mengingatkan keseluruh perangkat daerah agar tetap menaati protokol kesehatan di saat cuaca yang kini tidak menentu, agar tetap selalu produktif dalam menjalankan tugas.***

 

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: bulelengkab.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler