Pedagang Pasar Kreneng Bali Beruntung Dapat Bansos dari Jokowi

26 Mei 2022, 14:16 WIB
Jokowi bagi bantuan di Pasar Kreneng Bali. /Dok. Pemkot Denpasar/

RINGTIMES BALI - Presiden Jokowi menyempatkan diri bertemu pedagang Pasar Kreneng, Denpasar saat tiba di Bali hari Rabu, 25 Mei 2022 kemarin.

Dalam kunjungannya ke Pasar Kreneng, Jokowi mendapat sambutan hangat dari pedagang Pasar Kreneng yang sejak pagi menunggu.

Kehadiran Jokowi di Pasar Kreneng dijadwalkan untuk menyerahkan bantuan sosial kepada pedagang pasar.

Baca Juga: Serba-serbi GPDRR Bali, Bale Resiliensi Jadi Wadah Diskusi Penanganan Bencana Secara Lokal

Sejak tiba di lokasi, Presiden RI Ir. H. Joko Widodo langsung mendekat ke masyarakat penerima bantuan.

Pedagang pasar, PKL, dan PKH ini satu persatu menerima bantuan sosial dari presiden.

Dalam kesempatan tersebut, ayah Gibran Rakabuming itu menyerahkan 3 jenis bantuan sosial.

Yaitu Program Keluarga Harapan (PKH) kepada penerima manfaat di Kecamatan Denpasar Utara, Bantuan Modal Kerja (BMK) kepada 100 orang penerima dan BLT minyak goreng kepada 100 orang penerima.

Baca Juga: 3 WNA Jadi Korban Penipuan Visa di Bali

Tak hanya itu, 2 orang penyandang disabilitas turut diberi tongkat adaptip, kursi roda dan modal usaha.

Setelah membagikan bantuan kepada warga, Jokowi berlanjut mengunjungi kios-kios pasar untuk meninjau harga, didampingi Ibu Negara dan sejumlah pejabat daerah Bali.

Seorang penerima bantuan bernama Wayan Sariadi mengaku senang dan berterimakasih atas bantuan yang diberikan.

Baca Juga: Bantaran Tukad Ayung Denpasar Kini Jadi Spot Rekreasi Tanaman Langka hingga Olahraga

“Senang dan berterimakasih, dan akan digunakan untuk menambah modal usaha,” kata pria yang kesehariannya menjual nasi kuning tersebut, dikutip Kamis, 26 Mei 2022.

Pedagang lain bernama Wayan Noviani juga serupa, ia mengatakan bahwa bantuan ini sangat membantu, karena uang yang diberikan dapat dijadikan modal mengembangkan usaha.

“Akan digunakan untuk nambah modal, sehingga bisa mengembangkan usaha,” tuturnya.

Walikota Denpasar yang mendampingi kunjungan Presiden RI merasa senang dan mengucapkan terima kasih.

Baca Juga: Polisi Diprotes LBH Bali Gegara Pengaduan Kasus Perdagangan Orang Tak Digubris

“Tentu Pemerintah Kota Denpasar berterimakasih atas kunjungan bapak Presiden di Pasar Kereneng ini,” kata Jaya Negara.

Jaya Negara berharap, dengan bantuan dari Jokowi ini, masyarakat khususnya pedagang semakin bersemangat untuk terus berusaha di tengah pandemi.***

Editor: Muhammad Khusaini

Tags

Terkini

Terpopuler