8 Manfaat Ubi Jalar bagi Kesehatan, Dapat Cegah Kanker hingga Penyakit Jantung

- 6 Agustus 2021, 18:01 WIB
Ilustrasi manfaat ubi jalar bagi kesehatan tubuh.
Ilustrasi manfaat ubi jalar bagi kesehatan tubuh. /Pixabay.com/Buntysmum

RINGTIMES BALI – Simak berbagai khasiat dan manfaat yang diperoleh dari mengonsumsi ubi jalar bagi kesehatan tubuh yang mungkin jarang diketahui banyak orang.

Ubi jalar ini merupakan salah satu makanan pokok orang Indonesia dan dipercaya dapat mencegah kanker hingga penyakit jantung.

Ubi jalar merupakan jenis umbi-umbian yang kaya akan serat, potassium, vitamin, maupun nutrisi penting lainnya yang diperlukan tubuh.

Baca Juga: 7 Camilan Pencegah Stroke, Segera Konsumsi Ubi Jalar

Dikutip dari laman Medical News Today, ubi jalar ini juga mengandung 98,7 gram air dari 124 gram ubi jalar, beta karoten, kalsium, dan mineral esensial lainnya.

Adapun manfaat mengonsumsi ubi jalar bagi kesehatan yang perlu diketahui sebagai berikut:

1. Mencegah Kanker

Ubi jalar memiliki sumber beta karoten yang sangat baik sebagai antioksidan yang kuat bagi tubuh. Beta-karoten juga merupakan provitamin.

Baca Juga: 5 Makanan Terbaik untuk Penderita Paru-paru Basah, Segera Konsumsi Ubi

Apabila seseorang mengonsumsi ubi jalar, tubuh akan mengubahnya menjadi bentuk aktif vitamin A.

Kandungan antioksidan pada ubi jalar dapat membantu mengurangi risiko berbagai jenis kanker, termasuk kanker prostat dan kanker paru-paru.

Dalam beberapa penelitian lain mengaitkan asupan serat makanan yang tinggi dengan penurunan risiko kanker kolorektal.

Baca Juga: Ubi Ungu Dipercaya Bisa Mengatasi 5 Penyakit Kronis Mematikan

2. Melawan radikal bebas

Selain itu, kandungan antioksidan berupa beta-karoten pada ubi jalar dapat membantu mencegah kerusakan sel yang disebabkan oleh molekul tidak stabil atau yang disebut dengan radikal bebas. 

Ketika kadar radikal bebas dalam tubuh terlalu tinggi, kerusakan sel pada tubuh dapat terjadi dan meningkatkan risiko beberapa kondisi masalah kesehatan.

3. Mencegah diabetes

Selain dapat mencegah kanker, ubi jalar ini juga dapat mencegah penyakit diabetes dengan membantu meningkatkan sensitivitas insulin.

Baca Juga: Ubi Ungu Punya Manfaat Bagi Kesehatan, Salah Satunya Memperlancar Sirkulasi Darah

Para peneliti menemukan bahwa ekstrak ubi jalar berkulit putih dapat meningkatkan sensitivitas insulin pada penderita diabetes tipe 2.

Dalam penelitian lainnya menunjukkan bahwa orang yang mengonsumsi lebih banyak serat tampaknya memiliki risiko lebih rendah terkena diabetes tipe 2.

Kandungan serat pada ubi jalar dapat membantu mencegah sembelit dan meningkatkan keteraturan untuk saluran pencernaan yang sehat.

Baca Juga: Cara Mencegah Penyakit Diabetes, Konsumsi Ubi Jalar Jadi Solusi Terbaik, Simak Penjelasan Berikut

4. Menjaga kesehatan mata

Ubi jalar merupakan sumber provitamin A dalam bentuk beta-karoten yang bagus untuk menjaga kesehatan mata. 

Menurut office of dietary suplements (ODS), ubi jalar panggang akan menyediakan sekitar 1.403 mcg vitamin A, atau 561 persen dari kebutuhan harian seseorang.

Vitamin A juga berperan sebagai antioksidan yang dapat membantu melindungi tubuh dari berbagai kondisi kesehatan.

Baca Juga: Ubi Jalar Punya Sejuta Manfaaat untuk Kesehatan, Simak Penjelasannya Berikut

5. Meningkatkan kekebalan tubuh

Ubi jalar juga memiliki kandungan vitamin C, dalam satu porsi ubi jalar 124 gram menyediakan 12,8 mg vitamin C.

Vitamin C berguna untuk meningkatkan sistem kekebalan dan meningkatkan penyerapan zat besi. 

Seseorang yang kekurangan asupan vitamin C dapat meningkatkan risiko anemia defisiensi besi maupun masalah kulit.

Baca Juga: Manfaat Sup Bayam dan Ubi Jalar untuk Tingkatkan Metabolisme Tubuh

6. Mengurangi peradangan

Ubi jalar mengandung kolin yang merupakan nutrisi yang dapat membantu pergerakan otot, pembelajaran, dan daya ingat. Hal ini juga mendukung sistem saraf.

Penelitian pada tahun 2010 menemukan bahwa mengonsumsi suplemen kolin dosis tinggi membantu mengelola peradangan pada penderita asma. 

Dengan demikian, ubi jalar ini baik bagi penderita diabetes dan penyakit jantung karena mengandung kalium yang dapat meningkatkan kadar kalium dalam darah.

Baca Juga: 8 Makanan Pencegah Stroke, Salah Satunya Ubi Jalar

7. Meningkatkan pencernaan dan keteraturan

Kandungan serat pada ubi jalar dapat membantu mencegah sembelit dan meningkatkan keteraturan untuk saluran pencernaan yang sehat.

Selain itu, beberapa penelitian telah mengaitkan asupan serat makanan yang tinggi dengan penurunan risiko kanker kolorektal.

8. Mencegah penyakit jantung

The American heart association (AHA) menyarankan seseorang untuk menghindari makan-makanan yang mengandung jumlah garam yang tinggi.

Baca Juga: Cara Mencegah Penyakit Diabetes, Konsumsi Ubi Jalar Jadi Solusi Terbaik, Simak Penjelasan Berikut

Ubi jalar ini memiliki kandungan kaliun yang baik untuk menjaga tekanan darah dengan baik sehingga dapat mencegah penyakit jantung.

Dalam satu porsi 124 gram ubi jalar menyediakan 259 miligram kalium, atau sekitar 5 persen dari kebutuhan harian untuk orang dewasa.***

Editor: Rani Purbaya

Sumber: Medical News Today


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah