NasDem Denpasar Optimis Menatap Pemilu 2024, Target Satu Fraksi DPRD

- 14 Februari 2023, 15:29 WIB
NasDem Denpasar optimis menatap Pemilu 2024, targetkan satu Fraksi DPRD.
NasDem Denpasar optimis menatap Pemilu 2024, targetkan satu Fraksi DPRD. /Ringtimes Bali/Laurensius Adrian Putra Segu

RINGTIMES BALI - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kota Denpasar optimis menyambut perhelatan Pemilu 2024 mendatang, dengan menargetkan membentuk satu fraksi NasDem di DPRD Kota Denpasar.

Keoptimisan NasDem Denpasar tersebut terasa wajar, melihat antusiasme ratusan kader dari partai besutan Ketua Umum Surya Paloh ini, dalam gelaran pendidikan politik yang diadakan pada hari Minggu 12 Februari 2023 lalu.

Selain itu, kekompakan serta kebulatan tekad untuk memenangkan NasDem di Denpasar sangat terasa dalam kegiatan tersebut, dimana seluruh jajaran pengurus sampai ke tingkat ranting hadir dengan kekuatan penuh.

Baca Juga: Bahan Pangan Alami Kenaikan Awal Februari, Pedagang Pasar Kediri, Tabanan: Sudah Biasa

Melihat antusiasme tersebut, Ketua DPD NasDem Denpasar I Dewa Nyoman Budiasa menegaskan kini partainya akan membidik satu fraksi gemuk di kursi legislatif.

"Kami targetkan untuk merebut 5 kursi atau satu fraksi di dewan kota (DPRD Denpasar)," tegas Dewa Budiasa, saat dihubungi Ringtimes Bali, Selasa 14 Februari 2023.

Selain itu, politisi yang juga Sekjen Kesatuan Pelaut Indonesia ini menambahkan, terkhusus kursi DPRD Bali dapil Denpasar serta kursi DPR RI, partainya ingin memecah telur dengan masing-masing merebut minimal 1 kursi.

"Ini mungkin menjadi target realistis kami, mengingat persaingan juga, tetapi kami yakin dengan strategi partai, astungkara dapat merealisasikan hal tersebut," jelasnya.

Baca Juga: Dinkes Bali Siapkan 2 Ribu VAR Darurat untuk Penanganan Rabies

Halaman:

Editor: Jero Kadek Wahyu Baratha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x