SPBU di Nusa Ceningan, Klungkung, Bali Hangus Dilahap Si Jago Merah

- 9 Februari 2023, 15:21 WIB
Sebuah SPBU di Nusa Ceningan terbakar pada Kamis 9 Febuari 2023.
Sebuah SPBU di Nusa Ceningan terbakar pada Kamis 9 Febuari 2023. / Ringtimes Bali/Polsek Nusa Penida

Baca Juga: 1.375 Pekerja Migran Indonesia Asal Bali Masih Berada di Turki, Kadisnaker ESDM: PMI dalam Kondisi Aman

“Pembeli itu menggunakan sepeda motor yang sudah dalam kondisi tidak standar untuk mengangkut jerigen yang berisi BBM jenis Petalite,” ucap Luh Suci.

Setelah pembeli BBM tersebut menaikkan dua jerigen yang dibelinya ke atas motor, tiba-tiba keluar api dari motornya.

Pembeli tersebut saat itu dalam kondisi panik dan pergi meninggalkan motornya, kemudian motor dan jerigen yang berisi BBM terjatuh sehingga api menyambar jerigen tersebut.

Api yang sudah kadung menyambar, menyebabkan areal di SPBU terbakar.

Baca Juga: Polsek Denpasar Barat Amankan Pelaku Pembunuh Pelajar SMK, Dikenakan Pasal Maksimal

Kemudian api berhasil dipadamkan pada pukul 09.50 Wita, beruntung tidak ada korban jiwa dari kebakaran tersebut.

Hingga saat ini kerugian materiil belum bisa dipastikan jumlahnya, karena yang terbakar yaitu tiga pompa SPBU serta atap bangunannya.

Kapolsek Nusa Penida Kompol Ida Bagus putra Sumerta telah memberi konfirmasi dan membenarkan kejadian tersebut.

Namun hingga saat ini, belum diketahui pasti penyebab dari kebakaran SPBU di Nusa Ceningan Tersebut.

Halaman:

Editor: Jero Kadek Wahyu Baratha


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah