Cegah Inflasi, Disperindag Kota Denpasar Gelar Pasar Murah, Ini Jadwalnya

- 8 Februari 2023, 17:40 WIB
Ilustrasi pasar murah.
Ilustrasi pasar murah. /unsplash/wherda arsianto

RINGTIMES BALI – Dalam rangka HUT Kota Denpasar ke- 235, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Denpasar gelar pasar murah, pasar murah sendiri digelar sebagai upaya untuk mengendalikan laju inflasi di daerah Kota Denpasar.  

Pada gelaran pasar murah tersebut, beberapa bahan pokok akan dijual dengan harga terjangkau, seperti produk minyak goreng andalan Pemerintah, MinyaKita, akan dijual dengan Harga Eceran Tertinggi (HET) Rp14.000.

Beras yang diproduksi oleh Bulog, Beras Medium 5kg, akan dijual dengan harga Rp41.500. Gas LPG 3 kg dibanderol Rp16.000, tidak hanya itu saja, beberapa UMKM local akan turut hadir pada acara pasar murah. Pasar murah sendiri akan dibuka untuk umum.

Jadwal Pasar Murah

Ilustrasi pasar.
Ilustrasi pasar. Pixabay/Dean Moriarty

Berdasarkan infromasi yang dilansir dari Instagram Disperindag Kota Denpasar @disperindag.denpasar, untuk jadwal acara pasar murah akan didiadakan pada hari Jumat, 10 Februari 2023 dimulai pukul 08.00 sampai dengan pukul 13.00 WITA.

Pagelaran pasar murah akan dilaksanan di depan Museum Bali, Kelurahan Dangin Timur Puri, Kecamatan Denpasar Timur, Kota Denpasar.

Baca Juga: KPU Bali Rekrut 13 Ribu Pantarlih Jelang Pemilu 2024

Bagi masyarakat ingin datang diharapkan untuk datang tepat waktu agar tidak kehabisan stok bahan pokok yang dijual di pasar murah tersebut.***

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x