Pemkab Tabanan Laksanakan Peringatan Siwaratri di Pura Dalem Purwa Kubon Tingguh

- 22 Januari 2023, 09:31 WIB
Pemkab Tabanan Laksanakan Peringatan Siwaratri di Pura Dalem Purwa Kubon Tingguh.
Pemkab Tabanan Laksanakan Peringatan Siwaratri di Pura Dalem Purwa Kubon Tingguh. /dok. Humas Tabanan

“Karena pada saat tersebutlah Hyang Siwa beryoga, sehingga menjadi hari baik bagi umat untuk melakukan Tapa, Brata, Yoga, semadi, berikut kegiatan penyucian dan perenungan diri serta melakukan pemujaan kepada Sang Hyang Siwa” Papar Sekda Susila.

Pihaknya juga menjelaskan, Siwaratri berasal dari kata “Siwa” dan “Ratri” yang dalam Bahasa Sansekerta, Siwa berarti baik hati, memberikan harapan, membahagiakan dan suka memaafkan.

Baca Juga: Tangani Banjir di Pura Demak, Pemkot Denpasar Solusikan Rumah Pompa

Siwa juga adalah sebuah nama kehormatan, manifestasi Tuhan yaitu Dewa Siwa yang berfungsi sebagai pelebur atau pemrelina.

Sedangkan Ratri berarti malam atau kegelapan yang jika diartikan, Siwaratri mengandung makna sebagai pelebur kegelapan untuk menuju jalan terang.

“Pada kesempatan ini, saya berharap, agar peringatan hari suci Siwaratri dikemas dengan lebih baik dan disosialisasikan secara terus menerus kepada masyarakat melalui Lembaga umat bersama dengan stake holder terkait," jelasnya.

Baca Juga: Tingkatkan Bauran EBT, PLN Akan Bangun PLTS di Kepulauan Selayar

Selain itu, pembudayaan pelaksanaan hari suci Siwaratri perlu lebih ditingkatkan, sehingga setiap umat Hindu mengerti dan dapat melasanakan Siwaratri dengan baik dan benar” tambahnya.

Ketua PHDI Kabupaten Tabanan, Drs. I Wayan Tontra.,M.M dalam Dharma Wacananya juga menyebutkan tentang pentingnya memaknai hari Suci Siwaratri dalam mengendalikan Sad Ripu.

“Pentingnya mengendalikan Sad Ripu dalam kehidupan sehari-hari, maka pada momen hari Suci Siwaratri ini, kita sebagai umat se-Dharma dapat selalu mawas diri dalam kehidupan, serta menjaga perkataan dan perbuatan agar menjadi lebih baik lagi, terlebih juga dalam membangun Tabanan ke depannya” Ujar Wayan Tontra.

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x