Kuota Jemaah Haji dari Bali Meningkat di Tahun 2023, Imbas Pandemi Melandai

- 13 Januari 2023, 09:49 WIB
Ilustrasi kuota jemaah haji dari Bali meningkat di tahun 2023
Ilustrasi kuota jemaah haji dari Bali meningkat di tahun 2023 /Kementerian Agama RI/Instagram/ @kemenag_ri

Terkait dengan penambahan kuota tahun ini, Nurkhamid ungkap masih menunggu keputusan lebih lanjut dari Kemenag RI.

"Penambahan kuota tergantung komunikasi Menag dengan Arab Saudi, ada tambahan kuota atau tidak, kalau kita ingin (penambahan kuota), tapi lagi-lagi tergantung dari kebijakan Arab Saudi, karena sudah menyangkut dua negara," ungkapnya.

Baca Juga: Praperadilan Kasus Duggan Penistaan Agama Ditolak, Massa Geruduk PN Denpasar

Peraturan pemberangkatan tahun ini pun lebih longgar dari tahun 2022 karena situasi yang mulai normal, seperti peraturan yang mengharuskan vaksin meningitis hingga tes PCR.

Calon jemaah yang sudah mendaftar dapat mengecek estimasi pemberangkatan pada website HAJI PINTAR.

Selanjutnya calon haji dapat melunasi Biaya Penyelenggaran Ibadah Haji (BPIH) dan mengikuti manasik sebanyak 12 kali dari kelompok bimbingan.

Baca Juga: Jelang Pemilu 2024, 248 Calon PPS Kota Denpasar Ikuti Seleksi CAT

Seperti manasik dari Kemenag terkait edukasi tentang ibadah, serta dari Kementerian Kesehatan tentang kesehatan.

"Jadi sebelum jamaah berangkat, ada manasik dan edukasi yang sudah disepakati, seperti melatih berjalan kaki," jelasnya.

Hal ini dikarenakan jemaah akan banyak berjalan kaki di tempat haji, ditambah dengan suhu rata-rata di Arab Saudi yang mencapai 45 hingga 66 derajat.

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x