Pelayanan Kesehatan Tradisional di Bali Jadi Program Unggulan, Dinkes: Sudah Ada di 10 RS Pemerintah

- 10 Januari 2023, 16:52 WIB
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bali, I Nyoman Gede Anom.
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bali, I Nyoman Gede Anom. /Ni Made Ari Rismaya Dewi/Ringtimes Bali

RINGTIMES BALI - Pelayanan kesehatan tradisional tengah digencarkan Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Bali sejak tahun 2022. Program ini menjadi salah satu program unggulan dari Provinsi Bali.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bali, I Nyoman Gede Anom ungkap sebanyak 10 rumah sakit pemerintah dari total 74 rumah sakit di Bali telah menyediakan pelayanan kesehatan tradisional.

Di antaranya RSUP Prof. Dr. I.G.N.G Ngoerah, RSUD Mangusada, RSUD Wangaya, dan RSUD Bali Mandara.

Baca Juga: PPKM Dicabut, Dezire Mulyani Targetkan Okupansi Hotel di Denpasar Capai 70 Persen hingga Akhir Tahun 2023

"Sekarang layanan tradisional sudah ada di semua RS pemerintah di Bali. Selain itu, sudah ada 120 puskesmas pelayanan tradisional," ujarnya pada Selasa, 10 Januari 2023.

Pelayanan tradisional ini mengacu pada Peraturan Gubernur Bali Nomor 55 Tahun 2019 tentang Pelayanan Kesehatan Tradisional Bali.

Disebutkan masyarakat dapat menerima pelayanan kesehatan berupa akupuntur, akupresur, hingga spa yang ditangani oleh dokter, perawat, serta apoteker yang sudah dilatih sebelumnya.

Baca Juga: Okupansi Hotel di Denpasar Alami Peningkatan Imbas Nataru 2023

Selain itu, program ini juga mencakup pengadaan produk-produk herbal dan non-kimia.

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x