BLT Tahap Kedua Disalurkan Mulai Bulan November, PT Pos Indonesia Bali Targetkan 185 Ribu KPM

- 22 November 2022, 21:28 WIB
BLT Tahap Kedua Disalurkan Mulai Bulan November, PT Pos Indonesia Bali Targetkan 185 Ribu KPM.
BLT Tahap Kedua Disalurkan Mulai Bulan November, PT Pos Indonesia Bali Targetkan 185 Ribu KPM. /Ni Made Ari Rismaya Dewi/Ringtimes Bali/

Di antaranya program sembako senilai Rp600 ribu, BLT BBM senilai Rp300 ribu, dan PKH dengan kisaran Rp255 ribu hingga Rp3,6 juta tergantung kondisi keluarganya.

“Saat ini kami sedang menyusun jadwal pembayaran untuk beberapa hari ke depan, khusus Denpasar dan Badung langsung dibayarkan dari kantor ini,” kata Nandi.

Baca Juga: Ferdy Sambo Sebut Uang yang Ada di Rekening Yosua Adalah Miliknya

Sementara Kabupaten Jembrana dan Kabupaten Tabanan disalurkan di kantor cabang Tabanan, Kabupaten Buleleng disalurkan di kantor cabang Singaraja, dan penyaluran Kabupaten Karangasem, Kabupaten Klungkung, Kabupaten Bangli, dan Kabupaten Gianyar dilakukan di kantor cabang Gianyar.

BLT disalurkan melalui kantor pos, komunitas atau desa, ataupun disalurkan langsung bagi KPM yang berhalangan. Seperti disabilitas maupun KPM yang sedang sakit sesuai informasi dari pihak banjar.

“Target kami (penyaluran BLT) di Kota Denpasar dan Kabupaten Badung sekitar satu minggu saja karena jumlahnya tidak banyak. Kalau se-Bali kami perkirakan bisa dua minggu,” ungkapnya.

Baca Juga: Sidang Lanjutan Hari Kedua, Barang Bukti Senjata Kasus Brigadir J Ditunjukkan Hakim dan Jaksa

Lebih lanjut, PT Pos Indonesia area Bali juga tengah menjalankan program Bantuan Subsidi Upah (BSU) mulai tanggal 2 hingga 28 November 2022.

Tercatat sebanyak 73.501 orang di Bali dialokasikan untuk menerima BSU dari Kementerian Ketenagakerjaan.***

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x