Hampir Rampung, Gubernur Koster Tinjau Progress Pembangungan Kawasan Suci Pura Besakih

- 26 Agustus 2022, 15:55 WIB
Pembangunan Kawasan Suci Pura Besakih sudah hampir rampung dikerjakan, sehingga umat Hindu akan lebih khusuk  dalam melaksanakan sembahyang.
Pembangunan Kawasan Suci Pura Besakih sudah hampir rampung dikerjakan, sehingga umat Hindu akan lebih khusuk dalam melaksanakan sembahyang. /Pemprov Bali

RINGTIMES BALI – Harapan masyarakat Bali khususnya umat Hindu untuk memiliki kawasan Pura Agung Besakih yang tertata akan segera terwujud.

I Wayan Koster selaku Gubernur Bali didampingi Irjen. Pol. Putu Jayan Danu Putra selaku Kapolda Bali melakukan kegiatan peninjauan langsung terhadap program perlindungan Kawasan Suci Pura Besakih.

Baca Juga: Kementerian Pertanian Beri Bantuan Ratusan Juta kepada 2 Kelompok Tani di Desa Besakih, Karangasem

Pura Agung Besakih yang lebih dikenal sebagai Mother Temple, tidak lama lagi akan jauh dari kesan semrawut, macet, penuh sesak, kotor, dan lalu lalang pedangang asongan, sehingga umat Hindu akan lebih khusuk dan fokus dalam melaksanakan persembahyangan.

Berkat kegigihan Gubernur Koster dalam memperjuangkan pengembangan Kawasan Suci Pura Besakih, akhirnya berhasil mewujudkannya dan mendapat perhatian dari Pemerintah Pusat.

Baca Juga: Antisipasi Pelanggaran Hukum, Kejari Karangasem Tanda Tangani MoU dengan Pemerintah Desa Setempat

Pengembangan dan pelindungan Kawasan Suci Pura Besakih bertujuan membangun akses jalan dan sirkulasi pergerakan yang efisien di dalam kawasan dan menyediakan fasilitas penunjang kegiatan spiritual, pariwisata dan kegiatan ekonomi masyarakat lokal yang berkualitas.

Dilansir dari Pemprov Bali, pada kegiatan peninjauan tersebut, diketahui progress beberapa pembangunan dengan sumber dana dari APBD Provinsi Bali di Kawasan Suci Besakih sudah hampir selesai.

Baca Juga: Kisah Inspiratif Surya Adnyani Mahayastra, Istri Bupati Gianyar, dari Pegawai Hotel hingga Jadi PNS

Seperti bangunan empat lantai Manikmas yang terdiri dari wantilan, ruang rias, toilet, Wiyata Mandala, berdampingan dengan SD, Puskesmas, Rumah Dinas Tenaga Medis, serta Kantor Manajemen Operasional sudah rampung 79,17 persen, ditargetkan selesai September mendatang.

Selain itu, bangunan Bencingah yang terdiri dari Gedung A memiliki kapasitas 22 meja dan delapan kios, Gedung B kapasitas 25 kios, serta Gedung C kapasitas 20 kios sudah rampung 66,29 persen. Margi Agung dengan panjang jalan 649 meter juga sudah rampung 76,3 persen.***

 

Editor: Suci Annisa Caroline

Sumber: Pemprov Bali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah