Festival Dewi Klungkung Kuliner Siap Digelar, Eratkan Hubungan Antar Desa Wisata

- 26 Agustus 2022, 10:10 WIB
Wabup Kasta meninjau lokasi persiapan Festival Dewi (Desa Wisata) Klungkung Kuliner di Pantai Tegal Besar, Banjarangkan.
Wabup Kasta meninjau lokasi persiapan Festival Dewi (Desa Wisata) Klungkung Kuliner di Pantai Tegal Besar, Banjarangkan. /Instagram/@klungkung_gemasanti

RINGTIMES BALI – I Made Kasta selaku Wakil Bupati Klungkung meninjau lokasi persiapan Festival Dewi (Desa Wisata) Klungkung Kuliner yang diselenggarakan oleh Forum Komunikasi Desa Wisata (Forkom Dewi) di Pantai Tegal Besar, Desa Negari, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Kamis, 25 Agustus 2022.

Wabup Kasta berharap seluruh rangkaian acara Festival Dewi (Desa Wisata) Klungkung Kuliner dapat berjalan lancar dan memberikan dampak yang lebih luas terhadap perputaran ekonomi, serta mengajak seluruh masyarakat untuk datang menikmati kuliner khas Kabupaten Klungkung.

"Festival Dewi Klungkung Kuliner juga diharapkan dapat mempererat hubungan seluruh desa wisata yang ada di Klungkung untuk terus bersinergi memajukan desa wisata di Kabupaten Klungkung," kata Wabup Kasta, dikutip dari Humas Pemkab Klungkung, Jumat, 26 Agustus 2022.

Baca Juga: Tim SAR Evakuasi Jasad Buruh Bangunan yang Terjatuh ke dalam Sumur Kedalaman 20 Meter

Festival yang diselenggarakan pertama kali tersebut berlangsung mulai 26 - 28 Agustus 2022 dan bertujuan untuk lebih memperkenalkan kuliner khas masing-masing desa wisata di Kabupaten Klungkung.

Akan semakin meriah dengan pertunjukan belasan musisi kondang Bali seperti Gek Diah 3G, Eka Jaya, Dewi Pradewi, Bagus Wirata, Bayu KW, Tison, dan masih banyak lagi yang lainnya.

Ada 16 Pokdarwis (Kelompok Sadar Wisata) dari masing-masing desa wisata di Kabupaten Klungkung yang ikut berpartisipasi dalam festival yang bertajuk "Tegalsari Negari Energy of the Sea".

Baca Juga: Sekda Adi Arnawa Buka Badung Education Fair 2022, Upaya Wujudkan Pendidikan Bermutu

Pokdarwis masing-masing desa wisata akan diberikan stan yang akan ditempati para anggotanya untuk memperkenalkan kuliner khas desa masing-masing.

Halaman:

Editor: Suci Annisa Caroline

Sumber: Humas Pemkab Klungkung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x