Cok Ace Hadiri Jamuan Kapal Perang INS Sumedha, Sambut Hari Kemerdekaan India

- 7 Agustus 2022, 07:40 WIB
Cok Ace menghadiri jamuan dari Kapal Perang India, INS Sumedha, sekaligus menyambut Hari Kemerdekaan India.
Cok Ace menghadiri jamuan dari Kapal Perang India, INS Sumedha, sekaligus menyambut Hari Kemerdekaan India. /ANTARA/HO- Pemerintah Provinsi Bali

RINGTIMES BALI - Wakil Gubernur Bali, Tjok Oka Artha Ardhana Sukawati atau kerap disapa Cok Ace menghadiri acara jamuan dari Kapal Perang India, INS Sumedha.

Kapal Perang India yang mengundang Cok Ace tersebut diketahui telah berlabuh di Pelabuhan Benoa, pada 4 sampai 6 Agustus 2022.

Dikutip dari Antara Bali, Minggu, 7 Agustus 2022, jamuan makan malam yang dihadiri Cok Ace di geladak kapal INS Sumedha tersebut sekaligus sebagai momentum syukuran dalam menyambut Hari Kemerdekaan ke 75 India.

Baca Juga: Jasad Pria Tanpa Identitas Ditemukan Terapung di Pantai Sanur, Denpasar

Atas kehadiran Wakil Gubernur Bali tersebut, Komandan Kapal INS Sumedha, P Phaneedra, menyampaikan kegembiraannya.

Ia juga sempat menjelaskan, kapal yang dikomandoinya tersebut membawa 118 personil.

Kunjungannya ke Bali merupakan bagian dari Operational Turn Round yang selanjutnya akan bertolak ke Surabaya.

Baca Juga: Bhabikamtibmas Desa Sangeh Lakukan Patroli Dialogis Sambangi Super Market

Dalam kesempatan tersebut, Cok Ace juga sempat memperkenalkan kepada Komandan, Perwira, personel Angkatan Laut India di INS Sumedha, dan seluruh hadirin yang datang, mengenai pulau Bali.

Dimana Bali adalah sebuah pulau kecil seluas 5.600 kilometer persegi yang merupakan bagain dari negara Indonesia.

Halaman:

Editor: Suci Annisa Caroline

Sumber: Antara Bali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah