Pemkab Buleleng Dukung Penuh Kelompok Usaha Perhutanan Sosial KUPS yang Mandiri

- 21 Juli 2022, 18:07 WIB
Pemerintah Kabupaten Buleleng mendukung penuh Kelompok Usaha Perhutanan Sosial (KUPS) yang mandiri di wilayah kelolaannya.
Pemerintah Kabupaten Buleleng mendukung penuh Kelompok Usaha Perhutanan Sosial (KUPS) yang mandiri di wilayah kelolaannya. /Ahmad Latief Fahrezi/Denpasar Update

RINGTIMES BALI - Pemerintah Kabupaten Buleleng berkomitmen penuh mendukung pengembangan usaha dengan memanfaatkan potensi yang ada di wilayah izin kelolanya.

Adapun usaha tersebut yaitu memaksimalkan potensi yang ada di wilayah kelolanya baik berupa kayu, hasil hutan bukan kayu, jasa lingkungan hutan (ekowisata, keanekaragaman hayati, sertifikat karbon hutan) dan pengelolaan areal kerjanya melalui sistem Agroforestri.

Hal tersebut disampaikan Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana dalam sambutannya yang disampaikan oleh Sekda Gede Suyasa saat membuka kegiatan Penguatan Sinergi pada Pihak dalam Pelaksanaan Integrated Area Development (IAD) Berbasis Perhutanan Sosial di Kabupaten Buleleng.

Baca Juga: Personil Polsek Mengwi Lakukan Pengaturan Jalan Raya Cegah Kecelakaan Lalu Lintas 

Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) di New Sunari Hotel Lovina pada Kamis, 21 Juli 2022.

Sekda Suyasa menegaskan, komitmen pemerintah dalam dukungan tersebut berupa perhatian dalam aspek bisnis Kelompok Usaha Perhutanan Sosial (KUPS).

Dukungan KUPS itu melalui pendampingan serta integrasi dan kolaborasi program kebijakan yang terkonsolidasi dan terintegrasi antar kementerian atau lembaga serta pusat maupun daerah melalui kegiatan yang dilaksanakan hari ini.

Baca Juga: Kanit Binmas Polsek Kuta Utara Pimpin Pelaksanaan Apel Pagi, Cek Kesiapan Personil Sesuai SOP

Pihaknya berharap, kegiatan itu dapat memberikan percepatan pengembangan perhutanan sosial dalam mendukung aspek bisnis KUPS.

Terutama dalam pedampingan, pengembangan produk yang kontinyu serta terciptanya pasar yang luas dan menciptakan KUPS yang mandiri.

Halaman:

Editor: Suci Annisa Caroline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah