Genjot Cakupan Vaksin di Masyarakat, Kelurahan Dauh Puri Laksanakan Vaksinasi Massal

- 18 Juli 2022, 20:00 WIB
Genjot Cakupan Vaksin Di Masyarakat Kelurahan Dauh Puri Laksanakan Vaksinasi Massal
Genjot Cakupan Vaksin Di Masyarakat Kelurahan Dauh Puri Laksanakan Vaksinasi Massal /Dok. Humas Pemkot Denpasar

RINGTIMES BALI- Pemerintah Kota Denpasar terus menggenjot pelaksanaan vaksin booster kepada masyarakat, Pelaksanaan vaksinasi kali ini dilaksanakan di Kantor Lurah Dauh Puri, pada Senin, 18 Juli 2022. 

Lurah Dauh Puri, I Gusti Ngurah Arnawa mengatakan pelaksanaan vaksinasi booster, ini wajib dilakukan guna mendukung upaya pemerintah, dalam pemerataan dan mempercepat cakupan vaksinasi di Kota Denpasar.

Vaksinasi yang dilaksanakan Kelurahan Dauh Puri, bersama tenaga kesehatan Puskesmas II Denpasar Barat melaksanakan vaksinasi sebanyak 112 orang. 

Baca Juga: 526 Sapi Terjangkit PMK di Bali, Pemerintah Arahkan Pemotongan Bersyarat

Dengan rincian sebagai berikut 2 orang diantaranya melakukan vaksin pertama, 3 orang vaksin ke 2, dan 107 orang lainnya melaksanakn vaksin booster.

Pemberian vaksin ini dilakukan secara gratis, guna mendukung program pemerintah, serta memberikan imunitas tubuh lebih kuat kepada masyarakat. 

Selain mendukung program pemerintah, pemberian vaksin kepada masyarakat, guna menekan jumlah kasus positif Covid-19, serta segala persyaratan yang harus melampirkan bukti sudah melakukan vaksinasi. 

Baca Juga: Pameran Badung UMKM Week 2022 Resmi Dibuka di Beachwalk Shopping Mall

Lurah Dauh Puri berharap melalui vaksinasi massal ini dapat mempercepat, pemerataan vaksin yang digencarkan oleh Pemerintah Kota Denpasar. 

“Kami berharap dengan dilaksanakannya vaksinasi ini dapat segera meratakan dan mempercepat cakupan vaksinasi kepada masyarakat di Kota Denpasar sehingga mempercepat terbentuknya herd immunity di masyarakat khususnya di Kota Denpasar,” pungkas Arnawa.***

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla

Sumber: Humas Pemkot Denpasar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah