KPK Gelar Festival Film Internasional di Bali saat ACWG Putaran Kedua

- 7 Juli 2022, 17:00 WIB
Festival film internasional digelar oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada tanggal 6 samapai dengan 7 Juli 2022 di Badung, Bali.
Festival film internasional digelar oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada tanggal 6 samapai dengan 7 Juli 2022 di Badung, Bali. /ANTARA/Genta Tenri Mawangi

RINGTIMES BALI – Festival film internasional digelar oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada tanggal 6 samapai dengan 7 Juli 2022 di Badung, Bali.

Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap antikorupsi saat Anti-Corruption Working Group (ACWG) Putaran Kedua.

Amier Arief selaku Direktur Sosialisasi dan Kampanye Anti-Korupsi KPK mengatakan festival film tersebut merupakan sebuah momen bagus dimanfaatkan bagi masyarakat, sineas, dan penikmat film khususnya di Bali.

Baca Juga: Penemuan Jenazah Bayi Laki-laki oleh PMI Kota Denpasar yang Dibuang Dekat Sungai Imam Bonjol

“Festival film internasional ini baru pertama digelar oleh KPK, tetapi untuk festival yang skalanya nasional (ACFFEST) sudah masuk tahun ke-8,” kata Amir Arief, dilansir dari Antara Bali.

Dalam acara ACFFEST 2022 International Film, total ada 13 film yang diputar pada tanggal 6 sampai dengan 7 Juli 2022.

Semua film tersebut adalah merupakan film pendek dengan durasi 6 sampai 18 menit, berasal dari berbagai negara seperti Thailand, Indonesia, Prancis, Iran, Singapura, Estonia, India, Amerika Serikat, dan Yunani.

Baca Juga: Antisipasi Wabah PMK, Polsek Kuta Utara Kerahkan Bhabinkamtibmas Lakukan Pendataan Hewan Ternak

“Untuk film-film asing memang kami undang, para mitra, filmmaker yang ada di luar negeri, lalu kami kurasi dan pilih film-film yang relevan, bagus, dan punya pesan kuat,” kata Amir.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Antara Bali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x