14 Mineral yang Dibutuhkan Oleh Tubuh beserta Sumber Makanannya

- 20 Juli 2022, 09:35 WIB
Ilustrasi, kacang-kacangan mengandung mineral
Ilustrasi, kacang-kacangan mengandung mineral /PIXABAY/Michael_Luenen

RINGTIMES BALI - Mineral, seperti layaknya vitamin, merupakan nutrisi esensial bagi tubuh.

Mineral dibutuhkan tubuh dalam berbagai hal, mulai dari pembentukan sel hingga pendukung sistem saraf.

Tubuh kita tidak memproduksi mineral, sehingga harus didapatkan dari makanan.

Dikutip dari laman WebMD, berikut adalah 14 mineral beserta manfaat dan sumbernya.

Baca Juga: 9 Makanan Tinggi Lemak tapi Menyehatkan, Salah Satunya Alpukat

1. Kalsium (Ca)

Dibutuhkan untuk penguatan dan pertumbuhan tulang, pembekuan darah saat luka, serta kontraksi otot.

Sumber mineral ini meliputi susu, yogurt, kubis, dan susu nabati seperti susu kedelai dan almond.

2. Kromium (Cr)

Kromium dapat membantu mengontrol kadar gula darah.

Brokoli, daging unggas dan ikan, serta kentang memiliki mineral ini.

Baca Juga: Manfaat dan Larangan Mengonsumsi Tempe, Ada Kandungan yang Berbahaya

3. Tembaga (Cu)

Mineral tembaga digunakan oleh tubuh untuk membantu memproses mineral besi.

Biji-bijian utuh, kacang-kacangan, dan makanan laut mengandung mineral ini.

4. Fluor (F)

Fluor menjaga gigi agar tidak berlubang dan pertumbuhan tulang.

Selain ikan laut, fluor bisa ditemukan pada pasta gigi berfluorida.

Baca Juga: 12 Sumber Karbohidrat Selain Nasi, Salah Satunya Ubi Jalar

5. Iodin (I)

Iodin dibutuhkan kelenjar tiroid untuk membuat hormon, dan mencegah gondok.

Iodin didapatkan dari rumput laut, seafood, produk susu, dan garam beriodin.

6. Besi (Fe)

Besi dibutuhkan dalam pembentukan sel darah merah dan berbagai macam enzim.

Mineral ini diperoleh dari kacang-kacangan, sayur bayam, daging sapi dan kambing, serta kedelai.

Baca Juga: 7 Kutipan Inspirasi Tentang Kesehatan Mental, 'Mampu Menjadi Diri Sendiri'

7. Magnesium (Mg)

Magnesium untuk menjaga ritme jantung, fungsi otot dan saraf, serta kekuatan tulang.

Sumber mineral ini meliputi sayuran, kedelai, susu, kentang, dan gandum.

8. Mangan (Mn)

Mineral ini digunakan untuk membentuk enzim dan tulang.

Kacang-kacangan serta biji-bijian memiliki mineral ini, dan juga teh.

Baca Juga: 9 Makanan Tinggi Lemak tapi Menyehatkan, Salah Satunya Alpukat

9. Molibdenum (Mo)

Mineral ini dibutuhkan untuk memproduksi beberapa enzim dalam tubuh.

Sumber mineral ini meliputi sayuran dan kacang-kacangan.

10. Fosfor (Ph)

Digunakan untuk pertumbuhan tulang, menunjang kinerja sel-sel tubuh, dan produksi energi.

Fosfor diperoleh dari susu dan produk turunannya, kacang polong, daging, dan telur.

Baca Juga: 10 Manfaat Makan Buah Jeruk, Tidak hanya Sekadar Sumber Vitamin C

11. Kalium (K)

Kalium membantu mengatur tekanan darah dan mencegah pembentukan batu ginjal.

Pisang, kedelai, susu, yogurt, kentang, dan sayuran merupakan sumber dari kalium.

12. Selenium (Se)

Mineral ini melindungi sel-sel dari kerusakan, dan membantu mengatur hormon tiroid.

Produk susu, seafood, dan daging organ (jeroan) memiliki mineral ini.

Baca Juga: Tanda Frustrasi dan Cara Mengatasinya, Ada Sifat Lekas Marah

13. Natrium (Na)

Natrium merupakan komponen penting dalam menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh.

Selain ada secara alami seperti pada tempe, natrium juga diperoleh dari garam.

14. Seng (Zn)

Seng dibutuhkan saat reproduksi serta membantu sistem imun dan fungsi saraf.

Mineral ini diperoleh dari daging merah, seafood, dan sereal.***

 

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah