5 Makanan Rendah Karbohidrat yang Mudah Didapat

- 27 Januari 2021, 21:00 WIB
5 Makanan Rendah Karbohidrat yang Mudah Didapat.
5 Makanan Rendah Karbohidrat yang Mudah Didapat. /Pixabay.com/ Shutterbug75/

RINGTIMES BALI - Penuhi kebutuhan karbohidrat yang cukup. Kenali makanan–makanan yang kita konsumsi terkait kandungan yang terdapat dalam makanan tersebut.

Kenali juga apa yang dibutuhkan tubuh untuk menemukan makanan yang optimal untuk kinerja tubuh kita.

Karbohidrat merupakan salah satu kandungan yang dibutuhkan manusia untuk fungsi sel di setiap bagian tubuh. Tapi, konsumsi terlalu banyak karbohidrat juga dapat membuat kita merasa lelah dan kembung.

Baca Juga: 7 Makanan Sehat yang Wajib Dikonsumsi Ibu Hamil, Tak Hanya Susu

Camilan rendah karbohidrat adalah salah satu jawaban untuk memberikan kecukupan pada tubuh kita. Menurut Amy Shapiro, pendiri dari Real Nutrition, camilan rendah karbohidrat dikatakan rendah jika mengandung kurang dari delapan gram karbohidrat.

Dilansir Ringtimesbali.com dari laman Women's Health, berikut 5 makanan rendah karbohidrat yang mudah didapat:

1. Brokoli

Brokoli memiliki bentuk yang unik. Tekstur dalam kuntum brokoli membuat kamu merasa seperti sedang memakan sesuatu yang lebih besar dari pada aslinya. Dimakan polos pun bukan masalah untuk konsumsi brokoli.

Baca Juga: Perhatikan Tanda Kebanyakan Asupan Karbohidrat, Dari Jerawat Hingga Perut Kembung

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Womens Health


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x