Waduh, Ternyata ‘Nyinyir’ Bisa Picu Sakit Jantung, Simak Penjelasannya

- 16 Desember 2020, 09:54 WIB
Waduh, Ternyata ‘Nyinyir’  Bisa Picu Sakit Jantung, Simak Penjelasannya.
Waduh, Ternyata ‘Nyinyir’ Bisa Picu Sakit Jantung, Simak Penjelasannya. /Pixabay.com/philm1310

RINGTIMES BALI – Penyakit jantung adalah salah satu dari sekian banyak penyakit mematikan yang mengancam masyarakat. Sakit jantung bisa terjadi pada siapapun, bahkan serangan jantung bisa terjadi kapan saja.

Ada beberapa hal yang menyebabkan skit jantung bertambah parah,salah satunya adalah menerapkan pola hidup sehat.

Ternyata pola hidup sehat bukan hanya menjaga pola makan dan olahraga teratur, bersikap baik dan penuh hal positif juga berpengaruh besar bagi jantung.

Baca Juga: Kenali, 8 Gejala Kanker Payudara Pada Wanita, Salah Satunya Nyeri

Sebuah penelitian terbaru menemukan bahwa orang yang suka menunjukkan kepribadian seperti bermusuhan, sarkastik yang sering dianggap "nyinyir" berisiko lebih tinggi mengalami sakit jantung.

Studi ini dilakukan oleh University of Tennessee. Penelitian dilakukan di Amerika Serikat (AS) dengan melacak 2.321 penyintas serangan jantung, yang semuanya telah menjalani tes kepribadian sebelum dipantau selama 24 bulan ke depan.

Berdasarkan observasi selama dua tahun, partisipan kemudian dibandingkan dengan hasil skor kepribadiannya. Para peneliti segera menemukan bahwa mereka yang memusuhi orang lain lebih mungkin menderita serangan jantung berulang.

Baca Juga: Cek Berkala Rekening Anda, Menaker Pastikan Penyaluran BSU Termin 2 Segera Selesai  

Selain itu, orang-orang ini juga cenderung tidak menjaga kesejahteraan mereka sendiri. Mereka lebih cenderung merokok, minum, dan memiliki pola makan yang buruk.

Menurut European Journal of Cardiovascular Nursing, para peneliti menyimpulkan karakter seseorang dapat memengaruhi jantung. Hal ini terjadi melalui mekanisme perilaku dan psikologis.

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x