Manfaat Kurma untuk Penderita Diabetes

14 Maret 2021, 10:13 WIB
Kurma memiliki manfaat untuk penderita diabetes. /Live Eat Learn

RINGTIMES BALI – Kurma, selain memiliki rasa yang enak, juga memiliki banyak manfaat kesehatan, salah satunya untuk penderita diabetes.

Seperti yang kita tahu, kurma telah menjadi bagian dari makanan masyarakat. Kurma dipercaya memiliki manfaat dari segi kesehatan.

Terutama untuk penderita diabetes, kurma dipercaya mampu membantu mengontrol lonjakan gula darah, namun harus dikonsumsi dalam porsi yang sesuai.

Baca Juga: Sangat Disukai Nabi, Kurma Ajwa Berikan 8 Manfaat penting Bagi Kesehatan Tubuh

Baca Juga: 3 Efek Samping Makan Kurma Terlalu Banyak, Dapat Sebabkan Sakit Perut

Tidak hanya Ramadhan, mengonsumsi kurma sehari-hari sudah menjadi hal yang umum. Namun penderita diabetes harus memperhatikan porsi makannya, tidak boleh berlebihan.

Selain rasanya yang enak, kurma mengandung banyak nutrisi penting yang diperlukan oleh tubuh. Nutrisi yang terkandung di dalam kurma yaitu protein, karbohidrat, serat, lemak, kalsium, zat besi, natrium, vitamin C, dan vitamin A.

Kurma juga kaya akan serat larut dan tidak larut, serta memiliki nilai kalori yang lebih tinggi jika dibandingkan dengan buah kering lainnya.

Baca Juga: Punya Stretch Marks dan Rambut Rontok, Masker Kurma Bisa Perbaiki Kulit Hingga Cegah Penuaan Dini

Baca Juga: Baik Bagi Jantung, 9 Manfaat Kurma Mulai dari Atasi Sembelit Hingga Diare

Di Timur Tengah, kurma adalah buah yang paling umum dimakan dan manfaatnya untuk kesehatan juga sangat luar biasa, megingat kualitas gizinya yang tinggi.

Dilansir ringtimesbali.com dari laman Boldsky, suatu penelitian telah menunjukkan bahwa mengonsumsi kurma terbukti bermanfaat dalam kontrol glikemik dan lipid pada penderita diabetes.

Indeks glikemik merupakan angka yang menunjukkan potensi peningkatan gula darah dari karbohidrat yang ada pada makanan.

Suatu penelitian menunjukkan bahwa ketika dikonsumsi, baik dimakan sendiri maupun diolah bersama bahan lainnya, kurma memiliki manfaat untuk kontrol glikemik dan lipid pada pasien diabetes.

Baca Juga: Tips Mengonsumsi Kurma untuk Penderita Diabetes

Penelitian lainnya menyatakan bahwa kurma memiliki manfaat kesehatan yang manjur bagi pasien diabetes. Namun porsi makannya harus diperhatikan.

Tipsnya yaitu tidak boleh dimakan dalam jumlah banyak. Disarankan mengonsumsi kurma dalam jumlah sedang, yang diimbangi dengan diet seimbang yang sehat.

Pada penelitian yang dilakukan untuk mengetahui indeks glikemik dari kurma, hasilnya menunjukkan bahwa ketika penderita diabetes mengonsumsi kurma, kadar glukosa postprandial mereka tidak meningkat.

Kadar glukosa postprandial adalah kadar glukosa yang diukur 2 jam sebelum makan, yaitu ketika kadar gula darah mengalami kenaikan dan mencapai puncaknya.

Menurut sebuah penelitian yang diterbitkan dalam International Journal of Clinical and Experimental Medicine, kurma dapat membantu mengatur gula darah.

Hal itu disebabkan karena indeks glikemik kurma tergolong rendah. Dengan demikian, makan kurma dapat bermanfaat bagi penderita diabetes.

Penelitian lainnya menunjukkan efek positif kurma terhadap kadar gula darah. Studi ini melibatkan 10 orang yang makan 100 gram kurma per hari.

Setelah 4 minggu, hasilnya menunjukkan bahwa tidak ada gula darah atau trigliserida yang meningkat.

Menurut American Diabetes Association, orang harus mengonsumsi porsi makan saat mengonsumsi kurma.

Jadi, penderita diabetes dapat mengonsumsi kurma, namun harus menjaga ukuran porsinya.***

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Boldsky

Tags

Terkini

Terpopuler