Kemenag Berikan 2000 Beasiswa PJJ PAI untuk Guru, Pesantren, dan Madrasah

- 17 Juli 2022, 21:10 WIB
Kemenag Berikan 2000 Beasiswa PJJ PAI untuk Guru, Pesantren, dan Madrasah
Kemenag Berikan 2000 Beasiswa PJJ PAI untuk Guru, Pesantren, dan Madrasah /Dok. Kemenag RI

RINGTIMES BALI- Kabar gembira untuk para guru Pendidikan Agama Islam (PAI), Kementerian Agama (Kemenag) RI akan memberikan beasiswa kepada tenaga pendidik PAI. 

Kemenag akan memberikan beasiswa sebanyak 2000 untuk guru PAI, yang ingin melanjutkan jenjang pendidikannya. 

Saat ini Kemenag memberikan peluang kepada 2000 guru madrasah, pondok pesantren dan PAI, untuk melanjutkan pendidikan. 

Baca Juga: Beredar Video Pelecehan Seksual, Pria Tatap Wanita yang Sedang Tidur di KRL

Program beasiswa yang dikeluarkan oleh Kemenag RI, merupakan program kerjasama Direktorat Jenderal Pendidikan Islam dengan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP).

Dilansir dari laman Kemenag, Plh. Dirjen Pendidikan Islam, Amin Suyitno mengatakan bahwa program beasiswa yang diberikan adalah beasiswa Pembelajaran Jarak Jauh Pendidikan Agama Islam (PJJ PAI). 

Bantuan pendidikan ini diberikan kepada guru-guru yang belum memenuhi kualifikasi pendidikan, yaitu jenjang S1 yang disampaikan pada Rapat Evaluasi Penyelenggaraan Pembelajaran Jarak Jauh Pendidikan Agama Islam (PJJ PAI) di Malang.

Baca Juga: Muncul Ajaran Dewa Matahari, MUI: Kami Akan Membahas Masalah yang Diajarkan Natrom

Suyitno menerangkan bahwa dari data base guru dalam Sistem Informasi Pendidik dan Tenaga Kependidikan Kemenag (Simpatika), masih ada 3.912 guru yang harus meningkatkan kualifikasinya. 

“Sementara guru PAI di sekolah menurut data Sistem Informasi Administrasi Guru Agama (Siaga), jumlah guru PAI di sekolah yang kualifikasi akademiknya belum S1 mencapai 14.695 orang,” tutur Suyitno, di Malang pada Sabtu, 16 Juli 2022. 

Halaman:

Editor: Suci Annisa Caroline

Sumber: Kemenag


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x