Sekda Budiasa Puji Hasil Kerja Program TMMD di Jembrana

- 19 Oktober 2023, 23:00 WIB
Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-118 tahun 2023 di Desa Banyubiru, Kecamatan Negara, Jembrana, resmi ditutup, Kamis (19/10)
Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-118 tahun 2023 di Desa Banyubiru, Kecamatan Negara, Jembrana, resmi ditutup, Kamis (19/10) /Dok Humas Jembrana/

RINGTIMES BALI - Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-118 tahun 2023 di Desa Banyubiru, Kecamatan Negara, Jembrana, resmi ditutup, Kamis (19/10).

Apel penutupan TMMD dihadiri Sekda Jembrana I Made Budiasa mewakili Bupati Jembrana,  yang sekaligus menerima berita acara TMMD dari Dansatgas TMMD Letkol Inf Teguh Dwi Raharja pada apel yang dihadiri anggota  Forkopimda Jembrana, TNI, Polri, termasuk pelajar. 

Mewakili Pemerintah Kabupaten Jembrana, Sekda Budiasa mengucapkan terima kasih dan memuji hasil kerja program TMMD tersebut.  Sekda Budiasa mengatakan hasil dari TMMD ini sangat membantu masyarakat di lokasi sekitar sasaran TMMD.  

“Masyarakat kami khususnya di lokasi sasaran TMMD menerima bantuan TMMD ini berupa bangunan, rabat jalan dan juga senderan, termasuk juga plat beker,” ucapnya. 

“Dengan demikian bisa mempercepat pembangunan khususnya di lokasi sasaran dalam rangka memperlancar perekonomian, memperlancar transportasi baik untuk kendaraan maupun orang, ” ujarnya. 

Baca Juga: Pemkot Denpasar Terima Bantuan Penanganan Kebakaran dan Kekeringan

Lebih lanjut, pihaknya mengaku bahwa kegiatan TMMD ini sangat bermanfaat untuk masyarakat. Selain kegiatan fisik juga sasaran yang non fisik. 

“Dengan demikian akan bisa merubah perilaku masyarakat juga bisa mengenal terkait dengan narkoba, teroris termasuk juga stunting,” ucapnya.

“Tentunya itu akan dapat merubah perilaku masyarakat mengetahui hal-hal yang mungkin sebelumnya mereka belum mengetahui dan juga khususnya masyarakat disini sekitar TMMD merasakan manfaatnya dan mereka pasti sangat bahagia,” katanya. 

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x