Percantik Wajah Kota, Bupati Sanjaya Segerakan Penataan Lapangan Alit Saputra

- 12 Juli 2023, 18:47 WIB
Bupati Sanjaya meninjau secara langsung Lapangan Alit Saputra pada Selasa (11/7)
Bupati Sanjaya meninjau secara langsung Lapangan Alit Saputra pada Selasa (11/7) /Dok Humas Tabanan

"Perlu waktu lama sehingga akan berlangsung sebanyak dua tahap. Tahap pertama di 2023 dan 2024 nanti," katanya. 

Bupati Sanjaya menegaskan, penataan Lapangan Alit Saputra sebagai bentuk realisasi komitmen Pemkab Tabanan untuk menyediakan ruang terbuka hijau yang layak, humanis, dan estetis.

Kelayakan tersebut untuk menunjang aktivitas masyarakat, khususnya yang sedang berolahraga, agar lebih nyaman dan menyenangkan karena akan dilengkapi dengan lintasan jogging selebar enam meter.

Sementara dari sisi estetika, Lapangan Alit Saputra ke depannya akan dilengkapi taman dan ornamen.

Kehadiran taman di Lapangan Alit Saputra ini salah satunya akan melengkapi fasilitas bermain yang telah ada pada Taman Bunda PAUD di sisi utara.

Selain itu, penataan Lapangan Alit Saputra ini juga untuk membuat aktivitas upacara atau apel peringatan hari-hari nasional jauh lebih representatif.

Dia berharap penataan ini pada nantinya bisa menjadikan Lapangan Alit Saputra sebagai ruang terbuka publik yang ikonik. "Menjadi tempat yang layak untuk dikunjungi yang ngetren dan instragrammable," tukasnya.***

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah