Rekrutmen PPS di Ubud Terkendala Pariwisata, KPU Gianyar Akui Sulit Cari Pelamar

- 7 Januari 2023, 15:59 WIB
KPU Gianyar saat menerima pelamar rekrutmen PPS yang mengumpulkan berkas, di Denpasar, Sabtu (7/1/2023). ANTARA/HO-KPU Gianyar.
KPU Gianyar saat menerima pelamar rekrutmen PPS yang mengumpulkan berkas, di Denpasar, Sabtu (7/1/2023). ANTARA/HO-KPU Gianyar. /

RINGTIMES BALI - Rekrutmen Panitia Pemungutan Suara (PPS) di wilayah Ubud, Bali terkendala pariwisata.

Hal ini diungkapkan oleh Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Gianyar I Komang Endra Gunawan.

I Komang Endra Gunawan mengungkapkan sulitnya mencari pelamar dalam rekrutmen di tingkat desa atau kelurahan sebab faktor pariwisata tersebut.

Baca Juga: Langkah dan Besarnya Biaya Ganti Warna Kendaraan Sesuai STNK, Serta Dokumen yang Diperlukan

"Itu karena lagi menggeliatnya pariwisata di akhir tahun dan awal tahun 2023 jadi faktor. Karena mungkin kepadatan kegiatan mereka, sehingga mereka takut nanti tidak mampu menjalankan tugasnya sebagai PPS, aspirasi masyarakat seperti itu" katanya dikutip dari Antara, Sabtu 7 Januari 2023.

Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa masyarakat di daerah tersebut rata-rata bekerja ke luar.

"Daerah Ubud sana kebanyakan travel, dan pekerja pariwisata di hotel dan lainnya yang awal tahun kemarin kan ramai" tambahnya.

Baca Juga: Sumber Mata Air Muncul di Dekat Makam Eril, Ridwan Kamil Beri Pesan Menyentuh

Kendati demikian, Komisioner KPU menyebut masih terdapat sejumlah pelamar berlatar belakang pekerja pariwisata yang berhasil diajak saat ditemui di kediamannya kala libur Hari Raya Galungan.

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x