FHISIP UT Gelar Studium Generale di Bali, Dorong dan Motivasi Para Pelaku UMKM Pasca Pandemi

- 30 November 2022, 15:55 WIB
FHISIP UT gelar Studium Generale di Bali, dorong dan motivasi para pelaku UMKM pasca pandemi.
FHISIP UT gelar Studium Generale di Bali, dorong dan motivasi para pelaku UMKM pasca pandemi. /Ni Made Ari Rismaya Dewi/Ringtimes Bali

RINGTIMES BALI - Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP) Universitas Terbuka (UT) gelar Studium Generale III di Bali pada Minggu, 27 November 2022.

Mengangkat tema ‘Peran UMKM dalam Menghadapi Persaingan Global Pasca Pandemi,’ acara ini menghadirkan Gubernur Bali I Wayan Koster, Pemilik Krisna Oleh-Oleh I Gusti Ngurah Anom, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno, Rektor UT Ojat Darojat, hingga Ketua MPR RI H. Bambang Soesatyo secara hybrid.

Rektor UT dalam kesempatan ini memaparkan bahwa Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) memiliki kontribusi yang besar selama tahun 2020.

Baca Juga: Hasil Verifikasi Pasca Masa Sanggah Seleksi Administrasi PPPK Tenaga Kesehatan 2022 Jawa Timur

"UMKM memiliki kontribusi besar terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) sebesar 61,97 persen dari total PDB nasional atau setara dengan Rp8.500 triliun pada tahun 2020. UMKM juga menyerap tenaga kerja dalam jumlah yang besar yaitu sebesar 97 persen dan daya serap dunia usaha pada tahun 2020," ujarnya.

Namun, pandemi Covid-19 memberikan dampak terhadap perekonomian di Indonesia.

Ia ungkap hasil survei dari Badan Pusat Statistik (BPS) dan Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) yang menunjukkan banyak UMKM yang terkendala akibat pandemi.

Baca Juga: Satu Keluarga di Magelang Meninggal, Polisi Tetapkan Pelaku dan Dugaan Awal Kematian

Di antaranya akibat masalah permodalan, kesulitan memperoleh bahan baku, hingga kesulitan membayar biaya operasional yang berdampak pada Pemutusan Hubungan Kerja (PHK).

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x