Parasut Tak Mengembang, Prajurit TNI Jatuh dari Ketinggian

- 10 November 2022, 09:54 WIB
Parasut tak mengembang, prajurit TNI jatuh dari ketinggian.
Parasut tak mengembang, prajurit TNI jatuh dari ketinggian. /Instagram/@infokomando.official/

RINGTIMES BALI - Video jatuhnya seorang prajurit TNI usai parasut yang ia gunakan mengalami kuncup atau gagal mengembang sedang jadi perbincangan dan dibagikan di banyak akun media sosial.

Salah satu akun Instagram yang membagikan video itu adalah @infokomando.official.

Video yang direkam oleh warga itu memperlihatkan detik-detik anggota TNI itu terjun bebas dari ketinggian 1.600 kaki atau sekitar 500 meter.

Baca Juga: Perubahan Jadwal PPPK Tenaga Kesehatan, Provinsi Jawa Timur

Kejadian bermula saat seorang prajurit bernama Prada Salman Krisnes Sinaga melaksanakan penerjunan taktis di Landasan Udara (Lanud) Sulaiman, Bandung pada 8 November 2022.

Sejumlah anggota TNI lain yang bersamanya, turun satu persatu dari pesawat TNI AU. Namun saat gilirannya, ia gagal mengembangkan parasut yang dikenakan.

Dihadapkan dalam situasi sulit, ia mencoba mendarat dengan kondisi payung seadanya.

Baca Juga: Nasdem Batal Deklarasikan Anies Baswedan, Siapkan Kejutan Siapa Cawapres Nanti

Ia terus terjun, hingga akhirnya sesampainya di darat, ia terjatuh dengan dengan bokong membentur tanah.

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x