Pekerjaan Proyek RSUD Klungkung Lambat, Bupati Ancam Hentikan Pekerjaan

- 16 September 2022, 21:22 WIB
Bupati Suwirta bersama Tim Monev melaksanakan kegiatan monitoring dan evaluasi pembangunan fisik tahun anggaran 2022 di Kabupaten Klungkung.
Bupati Suwirta bersama Tim Monev melaksanakan kegiatan monitoring dan evaluasi pembangunan fisik tahun anggaran 2022 di Kabupaten Klungkung. /Instagram/@klungkung_gemasanti

“Saya ingatkan kembali jangan sampai Pemda mengambil keputusan untuk menghentikan pekerjaan ini jika rekanan tidak mampu mengerjakan sesuai instruksi dan harapan kami,” kata Bupati Suwirta, dikutip dari Humas Pemkab Klungkung, Jumat, 16 September 2022.

“Kepada OPD, Konsultan Pengawas dan Pelaksana supaya memperhatikan setiap masukan dari kami terutama perihal penambahan tenaga pekerja harus segera dilakukan untuk mengejar keterlambatan," sambungnya.

Baca Juga: Kunjungan Wisata Kawasan Geopark Batur Kintamani Capai 941.410 pada 2019

Selain meninjau pekerjaan fisik di RSUD Klungkung, Tim Monev juga memantau proyek pembangunan Toilet, Plaza Kuliner dan Kios Cinderamata di Parkir Goa Lawah dengan progress mencapai 45 persen dari target 44 persen.

Selanjutnya pemantauan dilakukan ke pembangunan Sumur Uji/Eksplorasi Terlindungi di Desa Besan, Kecamatan Dawan dengan progres 27 persen dari target 36 persen.

Selanjutnya Tim Monev bergerak menuju lokasi pembangunan Gedung PLUT di Desa Kamasan dengan progres 65,62 persen dari target 68 persen.

Baca Juga: Bupati Giri Prasta Tanggapi Penipu yang Mengaku Sebagai Ajudannya, Imbau Jangan Percaya Dulu

Terakhir ke pembangunan Kantor KODIM 1610/Klungkung dengan progres 39 persen dari target 42 persen serta pembangunan Gedung Kantor Perpustakan dan Arsip Daerah dengan capaian progres 34,305 persen dari target 32,735 persen.***

Halaman:

Editor: Suci Annisa Caroline

Sumber: Humas Pemkab Klungkung


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah