Wayan Koster Umumkan Tren Positif Pariwisata dan Ekonomi Bali

- 6 September 2022, 15:00 WIB
Gubernur Wayan Koster umumkan tren positif pariwisata dan ekonomi Bali
Gubernur Wayan Koster umumkan tren positif pariwisata dan ekonomi Bali /Instagram/@pemprov_bali

Untuk meningkatkan minat wisatawan berkunjung, Koster memperjuangkan kebijakan tanpa karantina dan pemberlakuan VoA kepada 72 negara dan bebas visa kepada negara ASEAN.

Ia menjelaskan, jumlah rata-rata kedatangan wisatawan mancanegara ke Bali per harinya telah mencapai lebih dari 50 persen dari jumlah normal sebelum Covid-19 yang dicapai sejak akhir Juli 2022.

Baca Juga: Pemprov Bali Perkuat Tim SPBE Guna Wujudkan Kemajuan Layanan Digital

Pencapaian tersebut lebih cepat dan tinggi dari target yang direncanakan sebesar 40 persen pada Desember 2022.

Meningkatnya kunjungan wisatawan tersebut secara langsung memberikan dampak untuk pemulihan pariwisata dan ekonomi.

Pada 2020 lalu, Bali mengalami pertumbuhan negatif sebesar -9,31 persen dan 2021 sebesar -2,47 persen.

Baca Juga: Wagub Cok Ace Ajak Masyarakat Manfaatkan Transportasi Publik Hadapi Kenaikan BBM

Kemudian, pada 2022 triwulan I mulai mengalami pertumbuhan positif menjadi 1,46 persen dan kini triwulan III sebesar 3,04 persen.

“Dengan berbagai kebijakan baru dalam penataan kepariwisataan, Bali mampu membangun dan memperkuat citra positif sebagai destinasi wisata utama dunia yang ditandai dengan Ubud sebagai kota terbaik di dunia versi majalah Travel and Leisure 2021,” ucap Koster.

Tidak hanya itu, sejumlah penghargaan lainnya juga menunjukan tren positif Bali seperti Penghargaan Choice Best of The Best 2022 dari situs perjalanan TripAdvisor.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah