Sambut HUT RI ke 77, Kemenkumham Berikan Remisi Umum kepada 206 Warga Binaan Lapas Singaraja

- 17 Agustus 2022, 13:00 WIB
Sambut HUT RI ke 77, Kemenkumham berikan remisi umum kepada 206 warga binaan di Lapas Kelas II B Singaraja, Rabu, 17 Agustus 2022
Sambut HUT RI ke 77, Kemenkumham berikan remisi umum kepada 206 warga binaan di Lapas Kelas II B Singaraja, Rabu, 17 Agustus 2022 /Dok. Pemerintah Kabupaten Buleleng

RINGTIMES BALI - Menyambut HUT RI ke 77, Kemenkumham memberikan remisi umum kepada 206 orang warga binaan di Lapas Kelas II B Singaraja.

Penyerahan remisi tersebut dilakukan secara simbolis oleh Wakil Bupati Buleleng I Nyoman Sutjidra di Halaman Lapas Singaraja pada Rabu, 17 Agustus 2022.

Wakil Bupati Buleleng pada kesempatan tersebut membacakan sambutan dari Menkumham RI.

Disampaikan pemberian remisi tersebut merupakan bentuk apresiasi bagi warga binaan pemasyarakatan yang telah berkomitmen mengikuti program-program pembinaan yang diselenggarakan unit pelaksana teknis pemasyarakatan dengan baik dan terukur.

Baca Juga: Sekda Buleleng Buka Acara Bedah Buku Puisi Anak-anak Pandemi Karya Kambali Zutas

Adapun tujuan utama program pembinaan itu yaitu untuk menyiapkan bekal mental, spiritual, dan sosial untuk dapat berintegrasi secara sehat disaat yang bersangkutan kembali di tengah-tengah masyarakat nantinya.

Wabup Sutjidra berharap seluruh warga binaan yang mendapatkan remisi hari ini untuk memanfaatkan momen ini sebagai sebuah motivasi untuk tetap berperilaku baik, taat pada aturan, dan tetap mengikuti program pembinaan dengan tekun.

"Kami mengimbau kepada warga binaan disini agar bisa mengikuti aturan dan bisa diharapkan nantinya, serta mampu berinteraksi apabila nanti kembali ke lingkungan masyarakat," ucapnya.

Sementara itu, Kepala Lapas Singaraja I Wayan Putu Sutresna mengatakan untuk tahun ini dari usulan 205 orang yang akan mendapatkan remisi dan dipenuhi semua oleh Kemenkumham.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: bulelengkab.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x