Polsek Gelar Penyuluhan MPLS di SMP 4 Abiansemal untuk Tanamkan Disiplin Berlalu Lintas

- 12 Juli 2022, 17:08 WIB
Polsek Abiansemal melaksanakan penyuluhan pada kegiatan MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah ) terhadap  anak didik baru SMP 4 Abiansemal pada Selasa, 12 Juli 2022.
Polsek Abiansemal melaksanakan penyuluhan pada kegiatan MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah ) terhadap anak didik baru SMP 4 Abiansemal pada Selasa, 12 Juli 2022. /Dok. Humas Polres Badung

RINGTIMES BALI - Polsek Abiansemal melaksanakan penyuluhan pada kegiatan MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah ) terhadap anak didik baru SMP 4 Abiansemal pada Selasa, 12 Juli 2022.

Materi penyuluhan dan edukasi yang diberikan yakni terkait tertib berlalu lintas di jalan raya hingga kenakalan remaja.

Kegiatan penyuluhan ini secara rutin dialakulan oleh Polsek Abiansemal agar anak didik baru memahami aturan berlalu lintas.

Baca Juga: Harga Naik Jet Ski di Tanjung Benoa, Pengalaman Seru di Atas Laut

"Menanamkan disiplin berlalu lintas sejak usia dini merupakan bentuk sosialisasi keselamatan dalam berlalu lintas," ujar Kanitlantas Iptu I Nyoman Sumantra.

Kapolsek Abiansemal Kompol Ruli Agus Susanto turut memaparkan bahwa pihaknya juga menyelipkan materi tentang bahaya narkotika dan stop bullying di lingkungan sekolah.

"Dengan adanya kegiatan tersebut diharapkan mampu memberikan dampak yang positif bagi siswa baru," kata Kompol Ruli dikutip Ringtimes Bali dari Humas Polres Badung.

Baca Juga: Kapolres Badung Hadiri Apel Gelar Pasukan Operasi Gapura Agung V Tahun 2022

Melalui kegiatan ini, Kompol Ruli berharap agar seluruh siswa dapat menjadi pelopor etika berlalu lintas.

"Setelah kegiatan ini, diharapkan semua siswa bisa menjadi pelopor etika berlalu lintas yang baik dan benar dijalan sehingga bisa menekan angka kecelakaan lalu lintas," tutupnya.***

Halaman:

Editor: Annisa Fadilla


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah