Polsek Kuta Utara Lakukan Patroli, Cegah Kejahatan Jalanan di Malam Minggu

- 26 Juni 2022, 15:42 WIB
Personel Polsek Kuta Utara yang dipimpin Kanit Reskrim Iptu Muhammad Amir ST.rK melaksanakan patroli atensi malam minggu.
Personel Polsek Kuta Utara yang dipimpin Kanit Reskrim Iptu Muhammad Amir ST.rK melaksanakan patroli atensi malam minggu. /Dok. Humas Polres Badung

RINGTIMES BALI - Personel Polsek Kuta Utara yang dipimpin Kanit Reskrim Iptu Muhammad Amir ST.rK melaksanakan patroli atensi malam minggu.

Patroli ini dilakukan untuk mengantisipasi aksi kejahatan jalanan terutama curas, curat, dan curanmor pada Sabtu, 25 Juni 2022 pukul 21.00 WITA.

Iptu Muhammad Amir ST.rK menjelaskan bahwa pihaknya setiap malam minggu melibatkan personil lebih maksimal.

 Baca Juga: Personel Polsek Mengwi Laksanakan Patroli di Denkayu Baleran, Imbau Karyawan Clandy’s Mart

Mulai dari para Kepala Unit (Kanit), Pembantu Unit (Panit), Kepala Seksi (Kasi) dan anggota melakukan patroli dengan sasaran kawasan rawan kejahatan jalanan.

Selain itu, patroli malam minggu juga dilaksanakan untuk mewujudkan situasi yang kondusif.

"Kita libatkan 2 Unit ranmor (kendaraan bermotor) roda 4 yakni Kijang 940 Unit Samapta dan Kijang 1135 Unit lantas bergerak dari Mako Polsek Kuta Utara menyusuri Jalan Batu Bolong, Bumbak, Umalas, Pengubengan, dan Jalan Tangkuban Perahu,"  jelas Iptu Muhammad Amir dikutip Ringtimes Bali dari Humas Polres Badung.

Baca Juga: Kapolres Badung Ikuti Indonesia International Marathon 21K di Bali: Ciptakan Kondisi Prima

Personel Polsek Kuta Utara juga melakukan pemantauan dan imbauan kepada pengunjung yang melewatkan waktu malam minggunya di kawasan objek wisata pantai Batu Bolong.

Imbauan yang diberikan yaitu agar selalu waspada dengan barang-barang bawaan agar tidak menjadi korban dari pelaku kejahatan.

Halaman:

Editor: Suci Annisa Caroline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah