Jelang Pawai Ogoh-ogoh, Peserta Lakukan Tes Cepat Antigen di Badung

- 1 Maret 2022, 20:28 WIB
Ilustrasi, peserta pawai lakukan tes cepat swab antigen Covid 19 di Legian, Badung, Bali.
Ilustrasi, peserta pawai lakukan tes cepat swab antigen Covid 19 di Legian, Badung, Bali. /Pixabay

RINGTIMES BALI – Jelang agenda pawai ogoh-ogoh di Bali, sejumlah pemuda yang menjadi peserta pawai terlihat melakukan tes cepat swab antigen Covid 19 di Legian, Badung, Provinsi Bali pada hari ini, Selasa 1 Maret 2022.

Pelaksanaan pawai ogoh-ogoh pada malam pengerupukan, di wilayah Badung akan dilakukan penerapan protokol kesehatan secara ketat.

Penerapan protokol kesehatan dengan ketat ini termasuk mewajibkan tes antigen Covid 19 pada para peserta yang disediakan dengan gratis oleh Pemkab Badung.

Baca Juga: Pemkab Tabanan Ajak Masyarakat Optimalkan Nyepi untuk Momentum Perenungan Diri

Seperti diberitakan sebelumnya, Pemkab Badung telah memberikan fasilitas gratis pada para peserta pawai ogoh-ogoh untuk melakukan tes swab antigen.

I Ketut Suiasa selaku Wakil Bupati Badung seperti dikutip dari bali.antaranews.com pada 25 Februari 2022 telah membebaskan biaya tes swab bagi para kelompok pemuda di badung yang akan ikut arak-arakan ogoh-ogoh.

Untuk itulah ia meminta para pemuda untuk segera memberikan data berupa jumlah orang yang akan melakukan arak-arakan ogoh-ogoh.

Baca Juga: Ratusan Warga Ukraina Gelar Aksi Damai sebagai Bentuk Solidaritas, Netizen Bali Ungkap Keheranannya

Dengan begitu fasilitas tes swab gratis bagi para pemuda peserta arak-arakan bisa lebih dimaksimalkan.

Dalam proses arak-arakan ogoh-ogoh ada aturan pembatasan yang jelas. Bagi kelompok pemuda yang ikut dalam pawai arak-arakan ogoh-ogoh, maksimal acara pukul 21.00 Wita.

Halaman:

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: Antara Bali


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x