Prakiraan Cuaca BMKG Bali 8 Desember 2021, Tertutup Awan Mendung Sepanjang Hari

- 7 Desember 2021, 14:46 WIB
Ilustasi prakiraan cuaca BMKG Bali 8 Desember 2021, tertutup awan mendung sepanjang hari.
Ilustasi prakiraan cuaca BMKG Bali 8 Desember 2021, tertutup awan mendung sepanjang hari. / Unsplash.com/Gabriela Parra

RINGTIMES BALI - Prakiraan cuaca Bali akan berawan sepanjang hari oleh Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) untuk 8 Desember 2021.

Dirangkum dari laman resmi BMKG mengenai ramalan perkiraan cuaca di seluruh Indonesia, khususnya Bali.

Seluruh wilayah di Bali cuaca berawan mulai sepanjang hari mulai pukul 08.00 WITA pada Rabu, 8 Desember 2021.

Baca Juga: Cuaca Ekstrim Sebabkan Banjir di Lombok, 404 KK Terdampak, Tidak Ada Korban Jiwa

Berikut hasil update perkiraan cuaca untuk beberapa wilayah di Bali dan sekitarnya oleh Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG):

Kabupaten Tabanan

Dari pagi 08.00 WITA hingga keesokan hari pada 9 Desember 2021, seluruh Kabupaten Tabanan diperkirakan cuaca berawan.

Sesekali turun hujan pada sore hari di beberapa wilayah dengan intensitas ringan hingga petir, suhu 24-31 celcius dan kelembaban 75-90 persen.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Bali Periode 7 Desember 2021, Diprediksi Berawan Sepanjang Hari

Kabupaten Jembrana

Tidak jauh beda dengan Tabanan, dari pagi hingga dini hari Kabupaten Jembrana cuaca berawan, dan akan mulai cerah pada pukul 09.00 WITA 9 Desember 2021.

Beruntung wilayah Jembrana diperkirakan tidak terguyur hujan sama sekali, suhu 24-31 celcius dan kelembaban 70-90 persen.

Kabupaten Bangli

Sama dengan wilayah lainnya sedari pagi hingga dini pagi Bangli tertutup dengan awan mendung sepanjang hari.

Baca Juga: Waspada Cuaca Ekstrem Diprediksi Hantam Indonesia hingga 9 Desember

Sebagian wilayah Bangli terguyur hujan ringan dalam waktu singkat, suhu 22-29 celcius dan kelembaban 70-90 persen.

Kabupaten Badung

Sedari pagi Kabupaten Badung cuaca berawan dan mulai diguyur hujan untuk beberapa wilayah dengan intensitas ringan.

Untuk Petang akan diguyur hujan pukul 14.00-17.00 WITA, dan wilayah lainnya akan mulai turun hujan dengan intensitas ringan pada 20.00 WITA.

Baca Juga: Banjir Melanda Sejumlah Titik di Bali, Diperkirakan Cuaca Buruk Masih Berlanjut

Suhu 24-31 celcius dan kelembaban 75-90 persen.

Kabupaten Klungkung

Sepanjang hari seluruh Kabupaten Klungkung cuaca berawan dan untuk wilayah Nusa Penida hujan akan turun pada pukul 02.00 dini hari 9 Desember 2021.

Suhu 24-31 celcius dan kelembaban 75-90 persen.

Kabupaten Karangasem

Seluruh Kabupaten Karangasem sepanjang hari cuaca berawan, dan kembali cerah pada esok hari 9 Desember 2021.

Suhu 24-31 celcius dan kelembaban 70-90 persen.

Kota Denpasar

Sedari pagi cuaca Kota Denpasar berawan dan akan mulai diguyur hujan dengan intensitas ringan pada pukul 20.00 WITA.

Baca Juga: Badung Diserang Hujan Lebat, Berikut Titik Banjir dan Prakiraan Cuaca Terkini

Suhu 24-31 celcius dan kelembaban 70-90 persen.

Kabupaten Buleleng

Cuaca berawan dan beberapa kali diguyur hujan untuk wilayah Kabupaten Buleleng pada sore hari.

Suhu 24-31 celcius dan kelembaban 75-90 persen.

Kabupaten Gianyar

Sepanjang hari seluruh wilayah Kabupaten Gianyar cuaca berawan dan pada malam hari untuk beberapa daerah terguyur hujan.

Suhu 23-30 celcius dan kelembaban 75-95 persen.

Inilah prakiraan cuaca Bali oleh BMKG untuk 8 Desember 2021.***

Editor: Rian Ade Maulana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah