Gubernur Koster Apresiasi Kreativitas Generasi Muda di Lomba Konten Kreatif Bali Era Baru

20 Juli 2023, 21:58 WIB
Gubernur Bali Wayan Koster (tengah baju putih) berfoto bersama para pemenang Lomba Konten Kreatif Bali Era Baru, Kamis (20/7/2022) malam /Ringtimes Bali/Andre Putra/

RINGTIMES BALI Hadirnya Lomba Konten Kreatif Bali Era Baru menjadi angin segar bagi generasi muda lokal untuk menghasilkan konten video pendek terbaik, berupa Reels Instagram maupun video di Tiktok.

Hal ini mendapatkan apresiasi positif dari Gubernur Bali, Wayan Koster, yang memuji kreativitas anak-anak muda tersebut dalam menghasilkan karya yang berfokus utama pada program pembangunan di Pulau Dewata.

"Konten-konten kreatif yang mereka buat sangatlah efektif dalam mensosialisasikan pencapaian program kami. Meskipun lomba ini baru pertama kali diadakan tetapi respon peserta sangatlah bagus, mencapai 200 orang," puji Koster seusai pengumuman pemenang Lomba Konten Kreatif, di Rumah Jabatan Gubernur, Jayasabha, Denpasar, pada Kamis (20/7/2023).

Menurutnya kehadiran perlombaan seperti ini memiliki makna positif. Karena sesuai komitmen yang terus dicanangkan pemerintah daerah Bali guna mendukung pengembangan bakat kreatif generasi muda lokal dalam menghasilkan karya yang berkualitas.

"Kedepannya akan kami terus dukung, agar lomba ini berkelanjutan setiap tahunnya," ungkap Gubernur asal Desa Sembiran, Tejakula, Kabupaten Buleleng ini.

Sementara menurut Ketua Panitia Lomba Konten Kreatif, I Gede Juliana Eka Putra mengatakan ada tiga kategori yang diperlombakan. Yakni kategori SMA/SMK dengan juara satu diraih Fla Federika Rasty, lalu kategori mahasiswa dengan juara satu direbut I Nyoman Gede Bayu Angga Widyasa dan juara satu kategori umum dimenangkan Rendy Bakhtiar.

Selain itu ada juga kategori sekolah dengan partisipasi peserta terbanyak didapat SMAN 2 Denpasar dan Perguruan Tinggi dengan partisipasi peserta terbanyak direbut Institut Teknologi & Bisnis Indonesia (INSTIKI). Dengan masing-masing juara mendapatkan uang pembinaan, piagam serta trophy.

"Sedangkan dalam penilaian ini dilakukan oleh dewan juri yang terdiri dari tiga unsur, yaitu dari anggota kelompok ahli pembangunan Pemprov Bali, Diskominfo dan konten kreator Bali," ungkap Juliana Eka sembari menambahkan setiap karya video kreatif yang dinilai haruslah sesuai visi 'Nangun Sat Kerthi Loka Bali'.

"Dengan penilaian utama video yang memancarkan keunikan, keindahan dan memiliki daya tarik atau ciri khas tersendiri," tambahnya.

Ia pun mengakui antusias penonton di dunia maya terhadap keseluruhan video yang dilombakan amatlah tinggi. Terbukti mencapai 517.473 views, atau jika dibagi rata maka capaian setiap konten memiliki 2.723 views/konten.

"Selain itu jumlah like dari keseluruhan konten video mencapai 33.061 likes, hal ini menandakan penerimaan yang sangat bagus ditengah masyarakat," ucapnya sumringah.

Sementara itu, Fla Frederika Rasty sebagai pemenang juara satu video konten terbaik kategori SMA, mengaku tidak menyangka karya videonya yang berupa aransemen musik dan hanya digarap pengerjaan selama dua hari dapat menjadi pilihan terbaik dari dewan juri.

"Semoga prestasi ini semakin membuat saya dan generasi muda lainnya semangat menghasilkan karya kreatif, karena mendapat dukungan penuh dari pemerintah," tandas pelajar kelas XI SMA Soverdi Tuban, Kabupaten Badung ini.***

Baca Juga: Agung Manik Danendra Kecewa Bali Batal Tuan Rumah World Beach Games 2023, Pertanyakan Sikap Gubernur Koster

Editor: Dian Effendi

Tags

Terkini

Terpopuler