Perang Dingin Wayan Koster vs Agung Manik Danendra, Kisruh Tolak Israel sampai Larangan Mendaki Gunung

- 6 Juni 2023, 22:29 WIB
Agung Manik Danendra AMD (kiri) pesaing kuat Cagub Bali melawan Gubernur Bali Wayan Koster (kanan) di Pilgub Bali 2024
Agung Manik Danendra AMD (kiri) pesaing kuat Cagub Bali melawan Gubernur Bali Wayan Koster (kanan) di Pilgub Bali 2024 /RINGTIMES BALI/Laurensius Segu/

RINGTIMES BALI - Perang dingin tampaknya terjadi antara tokoh milenial Bali, Agung Manik Danendra AMD, yang digadang-gadang bakal maju pada Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2024 dengan Gubernur Bali saat ini, Wayan Koster. 

Genderang perang kontestasi Pilgub Bali sudah mulai ditabuh dan rivalitas dari dua tokoh yang akan duel ini kian memanas. Agung Manik Danendra AMD kian berani tampil ke publik menyuarakan suara rakyat Bali yang kecewa dengan berbagai kebijakan tidak pro rakyat dari Gubernur Koster.

Belakangan, pemilik nama lengkap Dr. Anak Agung Ngurah Manik Danendra, S.H., M.H., M.Kn., yang juga tokoh sentral Puri Tega Pemecutan Denpasar ini terus melancarkan berbagai kritikan pedas kepada Gubernur Koster yang kerap mengeluarkan kebijakan kontroversial yang tidak pro rakyat, sehingga terus menjadi bahan 'rujakan' dan bullyan netizen dari awal menjabat hingga jelang habis masa jabatannya. 

Kini suasana kian memanas pasca Agung Manik Danendra AMD selalu konsisten dengan berbaginya melalui tagline 'AMD Milik Kita: Bersama Mewujudkan Pembangunan Bali yang Pro Kemakmuran Rakyat' ini dengan tegas menyampaikan akan menggugat Gubernur Koster senilai Rp 22 Triliun.

Bak gayung bersambut, ancaman yang dilayangkan AMD dijawab langsung dengan tantangan balik Gubernur Koster kepada Agung Manik Danendra AMD untuk menggugat dirinya.

Atas ancaman gugatan itu, Gubernur Koster dengan lugas menyampaikan ke media "Silakan saja!" yang diartikan oleh banyak pihak menunjukkan sikap terbuka Gubernur Koster siap tarung dengan Cagub Agung Manik Danendra AMD di Pilgub Bali 2024. 

Koster dinilai menyampaikan tantangan terbuka kepada Agung Manik Danendra AMD yang akan menjadi rival berat di pertarungan Pilgub Bali 2024 dan tidak menutup kemungkinan bisa menumbangkan gubernur dari PDI Perjuangan itu dan mengakhiri mimpi dua periode memimpin Bali.

Ditanya soal tantangan balik Gubernur Koster yang siap digugat dan mempersilakan jika ada yang menggugat, Agung Manik Danendra AMD menjawab secara sederhana. "Iya kita lihat perkembangan nanti," tegas Agung Manik Danendra AMD, yang merupakan notaris senior lulusan UGM dan pemilik kantor AMD Law Firm yang beralamat di Renon, Denpasar, saat dihubungi Selasa pagi, 6 Juni 2023.

Di sisi lain, para netizen di negara +62 ramai-ramai memberikan dukungan terhadap rencana Tokoh Milenial Bali Agung Manik Danendra AMD yang dengan terang benderang menyampaikan pesan dan ancaman terbuka kepada Gubernur Koster akan menggugat dengan nilai fantastis yakni Rp 22 Triliun apabila orang nomor satu di Bali ini berani menerbitkan Perda Larangan Mendaki Gunung di Bali.

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x