Diharapkan Jadi Ajang Unjuk Kemampuan Atlet, Kejuaraan Bupati Cup Cricket Klungkung Resmi Dibuka

19 April 2023, 21:57 WIB
Bupati I Nyoman Suwirta Saat Membuka Olahraga Cricket /Ringtimes Bali/I Gede Sarjana

RINGTIMES BALI- Kabupaten Klungkung terus melakukan upaya pembinaan bagi para atlet-atlet dalam cabang olahraga yang ada dan memiliki daya saing.

Seperti kali ini, Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta membuka Kejuaraan Bupati Cup Cricket Klungkung di Lapangan Umum Dawan, Rabu 19 April 2023.

Hadir mendampingi Bupati saat itu, Ketua Koni Klungkung, I Wayan Subamia, Kadis Disdikpora Klungkung, I Ketut Sujana, Camat Dawan, Dewa Widiantara, Ketua Panitia , I Putu Kurnia Candra Putra dan Undangan lainnya.

Menurut I Putu Kurnia Candra Putra dalam kesempatannya mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan selama kurun waktu empat (4) hari.

"Pelaksanaannya mulai hari ini Rabu, 19 April 2023 hingga Sabtu, Tanggal 22 April 2023 yang bertempat di Lapangan umum Dawan ini," terangnya.

Baca Juga: Bupati I Made Mahayastra Serahkan Penghargaan pada Para Seniman dalam Acara Syukuran HUT Kota Gianyar

Lebih lanjut kata dia, adapun peserta kegiatan ini terbagi atas dua kategori peserta yang mengikuti yaitu, tingkat SMP dan SMA.

Untuk tingkat SMP diikuti oleh 5 sekolah yaitu SMP Negeri 1  Semarapura Putra Putri, SMP Negeri 2 Semarapura Putra Putri, SMP Negeri 3 Semarapura Putra Putri, SMP Negeri 1 Dawan Putra Putri dan SMP Negeri 1 Banjarangkan Putra Putri. 

Dan di tingkat SMA diikuti oleh 3 sekolah yaitu SMA Negeri 2 Semarapura Putra, SMA Negeri 1 Banjarangkan Putra Putri, dan SMK Negeri 1 Klungkung Putra putri. 

"Tujuannya mengembangkan olahraga Cricket di kalangan para Pelajar yang ada di Kabupaten Klungkung," beber Putu Kurnia.

Ditambahkan juga, hal tersebut sebagai upaya untuk menindaklanjuti prestasi para senior di cabang olahraga cricket Klungkung.

Baca Juga: 2 Lokasi SIM Keliling di Badung Bali pada Kamis, 20 April 2023 Simak Jadwal Lengkapnya Disini

"Ini sebagai wadah kami, untuk menyeleksi pemain yang akan dipersiapkan pada ajang porseni pelajar provinsi bali tahun 2023," imbuh Ketua Panitia.

Sementara itu Bupati Suwirta saat itu mengatakan, pada bulan April sampai dengan bulan Oktober akan dipenuhi dengan event olahraga yang sifatnya lokal hingga open yang ramai ditonton masyarakat. 

"Jadi perlu menyampaikan olahraga Cricket yang cukup banyak mengangkat nama Klungkung di tingkat Provinsi, Nasional, hingga ke tingkat Dunia," katanya.

Dirinya berharap dengan Bupati Cup Cricket ini sebagai ajang untuk para atlet menunjukan kemampuannya dan akan di seleksi menuju ke ajang ke Porsenijar, Porprov, Nasional dan ke ajang yg lebih tinggi. 

"Untuk itu jaga sportivitas, berikan yang terbaik dan para atlet harus dapat menjadi yang terbaik," tegas Suwirta.***

 

Editor: Dian Effendi

Tags

Terkini

Terpopuler