Sasar 250 Anak Muda di Bali, Plan Indonesia Buka Program Ready to Work

16 Desember 2022, 10:45 WIB
Sasar 250 Anak Muda di Bali, Plan Indonesia Buka Program Ready to Work /Ni Made Ari Rismaya Dewi/ Ringtimes Bali

RINGTIMES BALI - Plan Indonesia didukung Citi Foundation gelar launching program Ready to Work di Bali pada Kamis, 15 Desember 2022.

Program ini berupaya untuk meningkatkan keahlian dan kemampuan kerja kaum muda, utamanya di sektor digital/teknologi informasi dan kewirausahaan hijau.

Terlebih Bali merupakan salah satu tujuan wisata utama di Indonesia dan memiliki potensi pada sektor digital hingga usaha berkelanjutan atau hijau di Bali.

Baca Juga: Jelang Nataru 2023, Bali Targetkan 16 Ribu Kedatangan Wisatawan Per Hari

"Fokusnya di dua hal, yaitu kewirausahaan dan akses terhadap pasar tenaga kerja. Khususnya di bidang digital atau informasi teknologi, seperti digital UI/UX, digital marketing, dan lainnya," ujar Resource Mobilisation Director Plan Indonesia Linda Sukandar.

Pihaknya menargetkan 250 peserta dengan rentang usia 16 sampai 29 tahun untuk mendaftar dalam program Ready to Work ini. Angka tersebut terdiri dari 60 persen perempuan dan 3 persen penyandang disabilitas.

"Plan indonesia memang fokus sekali di kesetaraan bagi anak perempuan dan inklusifitas, karena mereka kalo kita lihat perempuan dan kaum disabilitas yang paling termarginalkan," sambungnya.

Baca Juga: IHGMA Bali Tegaskan Tak Tanyakan Status Perkawinan Kepada Wisatawan Imbas KUHP

Melalui Ready to Work, kaum muda akan menjalankan program pelatihan selama satu tahun, mulai dari 1 Oktober 2022 hingga 30 September 2023.

"Penguatannya di daerah Denpasar, Badung, dan Karangasem. Lokasinya baru terbatas di sana untuk saat ini, jadi kalau ada yang ingin mendaftar, boleh dengan mitra-mitra kami," kata Project Manager Ready to Work Dini Arifah.

Mitra atau lembaga lokal yang dimaksud terdiri dari institusi pendidikan dan pelatihan teknik dan kejuruan, Balai Latihan Kerja milik pemerintah atau masyarakat, maupun lembaga yang memiliki tujuan untuk pemberdayaan ekonomi kaum muda.

Baca Juga: BNNP Bali Tangkap Security Pengedar Narkotika di Seminyak: Lindungi Masyarakat Jelang Nataru

Kerja sama ini dilakukan guna memastikan kaum muda di Bali mendapatkan mengakses pelatihan ketenagakerjaan dan kewirausahaan, sehingga potensi ekonomi terbaiknya bisa tercapai.

Lebih lanjut, pihaknya juga akan meningkatkan kapasitas bagi lima institusi pelatihan lokal dengan pendekatan digital, kesetaraan gender, serta inklusi sosial selama pelatihan,.

Pada akhirnya, program Ready to Work ditargetkan dapat menghasilkan 70 Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) baru oleh generasi muda marginal.***

Editor: Satriani

Tags

Terkini

Terpopuler