3 Mantra Hindu Peningkat Kekayaan dan Kesejahteraan, Jangan Lupakan Gayatri Mantram

27 Januari 2022, 07:13 WIB
Simak 3 Mantra Hindu Peningkat Kekayaan dan Kesejahteraan, Jangan Lupakan Gayatri Mantram //Instagram.com/@pemprov_bali/

RINGTIMES BALI - Dalam persembahyangan, doa adalah hal yang sangat penting dan tak bisa dipisahkan dari ajaran agama.

Berdoa adalah wujud rasa syukur sekaligus sarana untuk memohon sesuatu kepada Ida Sang Hyang Widhi.

Ada berbagai jenis mantra dalam agama Hindu yang diucapkan saat berdoa, salah satunya yang paling familiar adalah Gayatri Mantram yang ternyata bisa menjadi sarana memohon kesejahteraan dan kekayaan.

Baca Juga: Pernikahan Paling Dilarang Umat Hindu di Bali, Hindari Nganten Makedeng Kedengan Ngad

Dalam agama Hindu, yang berperan dalam meningkatkan kekayaan dan kesejahteraan adalah Dewi Laksmi.

Dewi Laksmi (Dewanagari: लक्ष्मी; IAST: Lakshmī) adalah dewi kekayaan, kesuburan, kemakmuran, keberuntungan, kecantikan, keadilan, dan kebijaksanaan.

Dalam kitab-kitab Purana, Dewi Laksmi adalah Ibu dari alam semesta, sakti dari Dewa Wisnu.

Dewi Laksmi disebut juga Dewi Uang. Ia juga disebut "Widya", yang berarti pengetahuan, karena ia juga Dewi pengetahuan keagamaan.

Baca Juga: Download Lagu 'Semoga Sembuh' dari Idgitaf feat Ezra Mandira MP3 MP4 Beserta Lirik, Sekali Klik

Selain itu juga dihubungkan dengan setiap kebahagiaan yang terjadi di antara keluarga dan sahabat, perkawinan, anak-anak, kekayaan, dan kesehatan

Sedangkan Mantra (Dewanagari: मन्त्र; IAST: mantra) berasal dari tradisi Weda di India, menjadi bagian penting dalam tradisi Hindu dan praktek sehari-hari.

Mantra-mantra, suku kata Sanskerta yang tertulis pada yantra, sejatinya merupakan 'perwujudan pikiran' yang merepresentasikan keilahian atau kekuatan kosmik, yang menggunakan pengaruh mereka dengan getaran suara.

Baca Juga: Download Lagu 'Merasa Indah' dari Tiara Andini MP3 MP4 Beserta Lirik, Mudah dan Gratis

Dengan mengetahui siapa yang memiliki uang atau sumber uang maka kita bisa memohon kepada Dewi Lakmi untuk memperoleh kesejahteraan dan kemakmuran.

Dengan keyakinan dan ketulus iklasan dalam melantunkannya maka cepat atau lambat maka keinginan kita akan di kabulkan.

Dan berikut Mantra Yang Diyakini Bisa Meningkatkan Kesejahtraan dan Kekayaan:

1. Gayatri Mantram

Oṃ bhūr bhuvaḥ svaḥ
tát savitúr váreṇ(i)yaṃ
bhárgo devásya dhīmahi
dhíyo yó naḥ pracodáyāt, shreem

Shreem adalah bija mantra yang ditambahkan setelah mengucapkan mantra Gayatri.

Bija Mantra Shreem ini ditunjukan untuk melakukan pemujaan kepada Dewi Laksmi yang di ulang-ulang sebanyak 3 kali dan dilaksanakan sebanyak 3x perhari.

Baca Juga: Kunci Jawaban Kelas 2 SD MI Tema 6 Subtema 2 Halaman 101-104 Lingkari Ukuran Berat yang Sesuai

2. Mantra Gayatri Laksmi

"Om Mahalakshmyai cha vidmahe
Vishnu patnyai cha dhimahi
Tanno Lakshmihi prachodayat"

Sama halnya dengan gayatri mantera, Gayatri laksmi juga memiliki kekuatan yang sama tergantung orang yang melantunkan mantra tersebut.

Mantra Gayatri Laksmi di ucapkan minimal diulang ulang sebanyak 3 kali dan bisa juga di ulang ulang hingga 108 kali tergantung orang yang melakukannya.

Baca Juga: 15 Latihan Soal Ulangan Penilaian Harian Kelas 2 SD MI Tema 5 Dilengkapi Kunci Jawaban

3. Mahalaksmi Astakam

Maha Laksmi Astakam adalah 8 bait mantra yang ditujukan untuk memuja keagungan Ida Sang Yang Widhi (Tuhan Yang Maha Esa) dalam fungsinya sebagai Dewi Kekayaan.

Agama hindu percaya dengan melantunkan pujian mantra Maha Laksmi Astakam secara khusuk dan penuh penghayatan pemujanya akan terhindar dari kesulitan-kesulitan material.

Mantra Mahalaksmi Astakam

Namastetu Mahaamaaye
Shree peetthey Surpoojitey
Shankha chakra gadaa hastey
Mahaalaxmi Namostutey
Namastey Garooda roodheyKola asura bhayankariSarva paapa harey DeviMahaa Laxmi Namostutey
Sarvagyey Sarva-Varadey
Sarva-dushta Bhayankaree
Sarva-dukha harey Devi
MahaLaxmi Namostutey.
Sidhee- Budhee pradey Devi,Bhakti Mukti pradaayanee,Mantra-Moortey sadaa Devi,MahaLaxmi Namostutey.

Baca Juga: Diduga Cemburu, Nengah W Aniaya Rekan Bisnis Hingga Tewas di Gianyar, Istri Kritis dengan 30 Luka Tusuk

Aadi-Anta rahitey Devi,
Aadi- Shakti Maheshwari,
Yogajey Yogasambhutey,
MahaaLaxmi namostutey.
Sthoola Sukshma Mahaa roudreyMahaaShakti MahodayeyMahaa paapa harey Devi,MahaLaxmi Namostutey
Padma Aasan Sthitey Devi,
Para Brahma Svaroopini,
Parmeshi Jagan Maatar,
MahaLaxmi Namostutey.
Shwet Aambar dharey Devi,Nana Alankaara Bhooshitey,Jagat Sthitey Jagan Matar,MahaLaxmi Namostutey.

Tentunya selain mengucapkan doa-doa tersebut, umat juga harus selalu berusaha dan bekerja untuk mewujudkan apa yang diinginkannya.***

Editor: Suci Annisa Caroline

Tags

Terkini

Terpopuler