Deretan Manfaat Puasa Bagi Kesehatan, Kontrol Gula Darah dan Cegah Peradangan

- 19 Maret 2024, 11:00 WIB
Ilustrasi manfaat puasa.
Ilustrasi manfaat puasa. /Freepik/user14908974/

Baca Juga: Tidur Siang Bermanfaat Bagi Kesehatan Tubuh? Berikut Penjelasannya Menurut Ahli

Menyehatkan Jantung

Masalah kesehatan jantung adalah penyebab utama kematian di seluruh dunia, mencakup sekitar 31,5% kematian global. Mengubah pola makan dan gaya hidup telah terbukti efektif dalam mengurangi risiko penyakit jantung.

Penelitian menunjukkan bahwa puasa bermanfaat untuk menjaga kesehatan jantung dan mengurangi kadar kolesterol jahat.

Misalnya, puasa selama dua hari setiap dua bulan dapat mengurangi kadar kolesterol LDL dan trigliserida darah secara signifikan.

Studi lain menunjukkan manfaat puasa dalam menurunkan tekanan darah dan tingkat kolesterol.

Menurunkan Berat Badan

Puasa adalah cara yang cepat dan efektif untuk menurunkan berat badan.

Baca Juga: Puasa Bantu Kurangi Kejadian Penyakit GERD dan Maag? Berikut Penjelasannya

Dengan mengurangi asupan kalori, puasa dapat meningkatkan metabolisme dan menghasilkan penurunan berat badan yang signifikan.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa puasa jangka pendek dapat meningkatkan neurotransmitter norepinefrin, yang membantu dalam penurunan berat badan.

Demikian adalah deretan manfaat puasa untuk menjaga kesehatan tubuh. ***

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Heatlhline


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x