Cara Membuat Ayam Betutu ala Chef Juna: Bumbu Dirajang, Jangan Diblender!

- 7 Maret 2023, 20:41 WIB
Resep Ayam Betutu Ala Chef Juna
Resep Ayam Betutu Ala Chef Juna /Youtube Belanja Dapur Official

RINGTIMES BALI - Ayam betutu merupakan salah satu makanan khas Bali.

Di antara banyaknya kuliner khas Bali, ayam betutu adalah salah satu andalan yang terlintas ketika orang membicarakan kuliner Bali.

Khas dan otentiknya ayam betutu Bali ini membuat banyak orang ingin mencicipinya namun tidak semua orang bisa memasaknya.

Ada beberapa aspek penting yang perlu diketahui supaya kelezatan ayam betutu Bali bisa terasa.

Baca Juga: Resep Cara Membuat Sambal Tempe Goang khas Sunda 

Oleh karena itu, RINGTIMES BALI akan membagikan resep membuat ayam betutu Bali dari seorang chef terkenal, yaitu Chef Juna.

Diketahui, Chef Juna dikenal karena kerap memberikan komentar pedas  dalam kompetisi masak MasterChef Indonesia. 

Berikut adalah resep membuat ayam betutu Bali ala Chef Juna yang dilansir dari Youtube Belanja Dapur Official.

Baca Juga: Resep Pakcoy Bawang Putih, Cocok untuk Anak Kos

Bahan-bahan:

1 ekor ayam kampung
1 sendok teh air perasan jeruk nipis
1 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk putih
1 sendok makan minyak kelapa
Air minum sekitar 2 liter atau secukupnya untuk mengcover ayam
2 batang serai, putihnya, memarkan
2 lembar daun salam, remas
1/2 sendok teh gula merah

Baca Juga: Resep Cara Membuat Bolu Marmer Istimewa untuk Camilan Keluarga

Pelengkap:

200 gram kacang tanah dengan kulit, digoreng matang
bawang goreng (merah)
Jeruk nipis
Minyak untuk menggoreng
Daun pisang

Bumbu betutu:

12 cabai merah keriting
7 cabai rawit merah
2 cabai rawit hijau
12 siung bawang merah
8 siung bawang putih
2 kemiri, sangrai
4 cm jahe kupas

Baca Juga: 9 Jenis Makanan Dapat Digunakan Untuk Mengatasi Kulit Kering   

5 cm lengkuas kupas
2 cm kunyit kupas, bakar
2 cm kencur kupas
2 batang serai, iris tipis-tipis
1 sendok teh terasi, bakar
2 lembar daun jeruk purut, hilangkan tulang tengahnya, potong kecil-kecil
1 1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk hitam

Bumbu Wangen:

1/2 sendok teh ketumbar bubuk
1/4 sendok teh jintan bubuk
1/4 sendok teh pala bubuk
1/8 sendok teh cengkeh bubuk

Baca Juga: Makanan Pemicu Asam Lambung Naik yang Wajib Dihindari Penderita Gerd, Kurangi Mie Instan

Cara memasak:

- Sangrai ketumbar, jintan, pala, dan cengkeh (bumbu wangen). Campur merata, lalu sisihkan 3/4 sendok teh untuk digunakan.

- Cincang kasar lalu tumbuk kasar bumbu betutu, jangan terlalu halus.

- Potong dan sisihkan kepala dan ceker ayam (silahkan jika kepala dan cekernya mau dimasak juga setelah dipotong).

- Lalu belah ayam kampung menjadi dua bagian.

- Lumuri air perasan jeruk, lalu taburi garam dan merica bubuk putih, diamkan 5 menit.

Baca Juga: Resep Membuat Kulit Ayam Crispy Makanan Trending Saat Ini 2023, Cocok untuk Usaha Rumahan

- Campur bumbu betutu dengan minyak kelapa dengan merata. Lalu lumuri ayam kampung dengan campuran ini (bumbu betutu) hingga merata.

- Taburi semua sisi dengan 3/4 sendok teh bubuk campuran ketumbar, jintan, pala, dan cengkeh (bumbu wangen).

- Masukkan ayam kedalam panci dengan 2 batang serai, 2 daun salam, dan air hingga menutupi ayam kampung sampai benar-benar tenggelam.

- Masak dengan api besar hingga mendidih, lalu kecilkan apinya, masukkan gula merah dan aduk merata. Masak hingga ayam matang (bolak-balik beberapa kali dan kuah menyusut).

Baca Juga: Resep Membuat Telur Sambal Makanan Favorit Anak Kos, Simak Tutorianya

- Tiriskan ayam kampung sesuai prosedur.

- Sisihkan kuah dan bumbu untuk nanti ikut disajikan.

- Cara menyajikan, bisa dengan alas daun pisang dahulu, tuangkan kuah secukupnya dan rempah kasarnya, baru letakkan ayam kampung lalu taburi kacang tanah goreng dan bawang goreng. Sajikan dengan jeruk nipis dan 2 jenis sambal.

Bahan Plecing Kangkung:

Kangkung (sesuai porsi)
Kacang tanah dengan kulit, goreng
1 sendok makan air jeruk limau

Baca Juga: 5 Cara Beri Makanan ini Agar Kucing Kampung Gemuk dan Sehat

Bumbu halus:

1 buah tomat segar (kurang lebih 200 gram)
4 cabai merah keriting
10 cabai rawit merah
1 1/2 sendok teh terasi, bakar
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk putih
1/2 sendok makan gula merah

Baca Juga: 5 Kesalahan Diet yang Sering Dilakukan, Ternyata Boleh Makan Karbohidrat Loh!

Cara memasak:

- Rebus kangkung dengan air secukupnya hingga matang.

- Blender kasar / uleg semua bahan bumbu halus, kemudian tumis sejenak hingga harum.

- Beri perasan air jeruk limau, aduk merata.

- Tuangkan keatas kangkung yang sudah ditata dan taburkan kacang merah.

Baca Juga: Hipertensi? Ini 13 Bahan Makanan Terbaik untuk Penderita Tekanan Darah Tinggi

Bahan Sambal Matah:

15 siung bawang merah, iris-iris bulat tipis
7 buah cabai rawit merah, iris-iris tipis diagonal
3 batang serai, geprak dan iris-iris tipis sekali hanya bagian putihnya saja
3 daun jeruk purut, hilangkan batangnya, iris tipis-tipis
1 sendok teh terasi, bakar, hancurkan
1 sendok teh garam
5 sendok makan minyak kelapa
3 sendok makan air jeruk nipis

Cara memasak:

- Sambal matah, aduk merata bawang merah, cabai rawit, serai, dan daun jeruk purut di dalam mangkok. Lalu aduk terasi kedalamnya.
- Masukkan garam, aduk.
- Panaskan minyak kelapa, lalu tuang kedalamnya, aduk.
- Lalu aduk kedalamnya air jeruk nipis.

Baca Juga: Berikut Minuman untuk Jaga Kesehatan Hati, Sebagai Alat Detoks Alami

Bahan Sambal Mbe:

- 3 sendok makan minyak goreng
- 6 siung bawang merah, diiris
- 3 siung bawang putih, diiris
- 12 cabai rawit merah, diiris
- 1 sendok teh terasi, dibakar, haluskan
- 1/4 sendok teh gula pasir
- 1/2 sendok teh garam
- 1 jeruk limau

Cara memasak:
- Tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, masukkan cabai rawit merah. Aduk.

- Masak hingga bawang matang tapi tidak gosong kering.

- Masukkan terasi, gula dan garam. Aduk merata.

- Angkat dan tambahkan air jeruk nipis. Aduk rata.***

Editor: Yunita Amelia Rahma

Sumber: YouTube Belanja Dapur Official


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x