4 Cara Termudah Mengatasi Maag, Salah Satunya Menarik Napas

5 Maret 2021, 21:10 WIB
Latihan pernapasan ini dapat membantu meredakan sakit maag. /Pexels/

RINGTIMES BALI - Maag menjadi salah satu gangguan pencernaan yang sering dialami banyak orang. Hal yang sangat menganggu di samping rasa sakitnya ialah maag yang kambuh secara tiba-tiba.

Sehingga, penting untuk Anda mengetahui cara-cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi maag, dengan begitu tidak akan menganggu aktivitas sehari-hari.

Dilansir Ringtimes Bali dari The Healthy, terdapat beberapa cara sederhana yang mudah dilakukan untuk mengatasi maag, di antaranya:

Baca Juga: Inilah 6 Makanan Penurun Asam Lambung Yang Wajib Diketahui

1. Mengunyah permen karet

Jarang disadari, ternyata mengunyah permen karet dapat menjadi salah satu cara mengobati sakit maag.

Dalam hal ini, mengunyah permen karet dapat merangsang produksi air liur, di mana dapat menetralkan asam lambung.

Air liur turut membantu pergerakan saluran pencernaan Anda dan mengurangi risiko isi perut kembali ke kerongkongan.

Baca Juga: Inilah 4 Makanan Penyebab Asam Lambung Kumat, Hindari Sekarang Juga

Sehingga baik untuk Anda yang memiliki riwayat maag, untuk menyediakan permen karet kemana pun Anda pergi. Guna mengatasi maag yang kambuh secara tiba-tiba.

Akan tetapi, permen karet mengandung gula dan alkohol gula yang cukup tinggi, di mana dapat mengiritasi perut apabila dikonsumsi secara berlebihan.

Sehingga, baik untuk Anda mengunyah permen karet hanya saat maag kambuh atau kondisi terdesak lainnya.

Baca Juga: 5 Makanan Terbaik Pencegah Asam Lambung Naik, Salah Satunya Putih Telur

2. Minum segelas air

Rutin mengonsumsi air putih menjadi salah satu cara sederhana untuk mencegah dan mengatasi sakit maag.

Menjaga tubuh agar tetap hidrasi dapat membantu saluran pencernaan menjadi lebih baik.

Pencernaan yang baik dapat memberikan efek pencegahan terhadap maag, dalam artian maag akan jarang kambuh.

Baca Juga: Penyebab Asam Lambung Makin Parah, Hindari Minuman Ini

3. Minum secangkir teh

Selain memperbaiki suasana hati, teh dapat memperbaiki saluran pencernaan. Teh berkhasiat sebagai penenang bagi lapisan lambung dan kerongkongan. Sehingga, teh dapat mengatasi iritasi pada jaringan mukosa.

Tentu setiap dari kita memiliki persediaan teh di rumah. Saat maag kambuh, Anda dapat menyeduh secangkir teh dan meminumnya. Akan tetapi, perlu diperhatikan untuk meminumnya secara perlahan.

Hal ini dilakukan untuk mencegah pencernaan merasa kaget, karena sebelumnya perut dalam keadaan kosong.

Baca Juga: 4 Minuman Pemicu Asam Lambung Naik, Hindari Sekarang Juga

4. Tarik napas dalam-dalam

Belajar mengatur pernapasan memberikan efek yang sangat baik untuk kesehatan tubuh. Selain mengobati berbagai penyakit pernapasan, mengatur pernapasan dapat pula memberikan efek pada pencernaan.

Di mana mengatur pernapasan dapat mengurangi jumlah udara yang tertelan dan memperkuat otot di sekitar sfingter esofagus bagian bawah. Selanjutnya, dapat mengurangi sakit maag.

Menarik napas dalam-dalam menjadi salah satu cara sederhana yang dapat membantu meredakan maag.

Baca Juga: 4 Makanan Penyebab Asam Lambung Naik, Salah Satunya Cokelat

Tentu Anda dapat melakukannya kapan pun dan di mana pun. Penelitian menunjukkan bahwa pernapasan diafragma dapat mengurangi sendawa dan gejala maag lainnya.

Anda dapat melakukannya dengan cara menarik napas sedalam-dalamnya, lalu menghembuskannya secara perlahan. Lakukan berulang kali hingga perut terasa membaik.***

Editor: Muhammad Khusaini

Sumber: The Healthy

Tags

Terkini

Terpopuler