Ketut Artana Tewas Tertimpa Tanah Longsor Akibat Senderan Jebol

- 27 Juli 2020, 17:10 WIB
Kapolsek Baturiti AKP Fachmi Hamdani, S.Psi., S.I.K. bersama masyarakat membantu pencarian korban tertimbun longsoran senderan
Kapolsek Baturiti AKP Fachmi Hamdani, S.Psi., S.I.K. bersama masyarakat membantu pencarian korban tertimbun longsoran senderan /

RINGTIMES BALI - Pembangunan pengerjaan senderan di Banjar Bangli, Desa Bangli, Kecamatan Baturiti, Tabanan memakan korban, korban bernama I Ketut Artana (47) tewas tertimbun tanah longsor. Senin (27/7).

Baca Juga: Tingkatkan Produktivitas, IKM Bali Didorong Gunakan Platform Digital

Diketahui sebelumnya berkat informasi dari masyarakat dan Bhabinkamtibmas, Kapolsek Baturiti AKP Fachmi Hamdani, S.Psi., S.I.K. bersama anggota Polsek Baturiti bersinergi dengan masyarakat melakukan pencarian korban.

Baca Juga: Petugas Imigrasi Menjemput Tiga WNA Asal China dan Akan Dideportasi

"Kami bersama masyarakat bersinergi melakukan pencarian korban longsor akibat pembangunan senderan di Banjar Bangli Baturiti. Korban atas nama I Made Artana ," ungkap Kapolsek Baturiti AKP Fachmi Hamdani, S.Psi., S.I.K.

Baca Juga: 160 Perkara Korupsi Diselidiki Oleh KPK

Pihaknya mengerahkan alat manual dan alat berat berupa bego bersama masyarakat, "akhirnya korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia dengan mengalami luka pada dagu 12 cm," imbuh Fachmi.

Baca Juga: Astaga Pengasuh Anak dan Juga Seorang Buruh Tani Tega Cabuli Sepupunya Sendiri

Selanjutnya korban dievakuasi menuju Puskesmas Baturiti 1, "berdasarkan hasil pemerikasaan tim medis, kami menyimpulkan korban meninggal diperkirakan akibat kehabisan oksigen saat tertimpa tanah longsor," ucap dr. Sabda.

Editor: I Ketut Subiksa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x